Suara.com - Vidi Aldiano belakangan rutin berobat ke rumah sakit di Penang, Malaysia, sebagai upayanya bebas dari kanker. Gara-gara itu, rumah sakit tersebut kembali jadi sorotan Tanah Air.
Vidi bukan satu-satunya tokoh publik yang memilih berobat di sana. Ada sederet sosok, termasuk Ustaz Arifin Ilham yang pernah dirawat di sana.
Ustaz Arifin Ilham, pendakwah kondang yang dikenal lewat majelis zikirnya, menghembuskan napas terakhir setelah berjuang melawan penyakit kanker kelenjar getah bening.
Sebelumnya, ia sempat menjalani pengobatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, setelah divonis mengidap kanker.
Sang ulama ini sempat menunjukkan perkembangan positif dan dinyatakan sembuh.
Namun, tak lama berselang, Arifin mengalami infeksi yang cukup serius. Melihat kondisi kesehatannya yang kembali menurun, keluarga memutuskan untuk membawanya ke Penang, Malaysia untuk berobat.
Pada 10 Januari 2019, ia diterbangkan ke Penang dan dirawat di Rumah Sakit Gleneagles, salah satu rumah sakit terbaik di kawasan tersebut.
Setelah menjalani serangkaian pengobatan dan menunjukkan tanda-tanda pemulihan, Arifin Ilham sempat kembali ke Indonesia.
Namun, kondisinya kembali memburuk pada April 2019. Ia pun kembali diterbangkan ke Penang untuk menjalani perawatan lanjutan.
Selama kurang lebih satu bulan, Ustaz Arifin Ilham menjalani pengobatan intensif di Penang.
Dalam kondisi tubuh yang lemah, ia tetap menunjukkan semangat luar biasa.
Sebuah foto sempat viral di media sosial, memperlihatkan Arifin Ilham tetap membimbing putranya, Alvin Faiz, membaca Al-Qur’an dari tempat tidur rumah sakit.
Pada Selasa, 21 Mei 2019, kondisi Ustaz Arifin Ilham semakin menurun dan ia harus dilarikan ke ruang Intensive Care Unit (ICU).
Ia sempat melewati masa kritis meski dalam keadaan tidak sadar akibat pengaruh obat bius.
Namun, takdir berkata lain. Ustaz Arifin Ilham wafat pada Rabu malam, 22 Mei 2019, pukul 22.50 WIB di rumah sakit.
Berita Terkait
-
Sama-Sama Dukung Cut Intan Nabila, Intip Beda Bantuan Henny Rahman dan Larissa Chou
-
Hanny Kristianto Fasilitasi Tempat Aman Buat Cut Intan Nabila, Korban KDRT Armor Toreador
-
Diduga Enggan Diledek Seperti Henny Rahman, Larissa Chou Tak Ekspos Wajah Usai Lahiran
-
Bakal Dikaruniai Anak Kedua, Larissa Chou Berharap Suaminya Bisa Menjadi Pemimpin Lebih Baik
-
6 Artis Cerai Karena Polemik Nafkah Batin, Terbaru Ria Ricis dan Teuku Ryan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako
-
Hotman Paris Pasang Badan, Siap Kirim 10 Pengacara Bela Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan