Suara.com - Chikita Meidy tengah mendapat musibah. Suaminya, Indra Adhitya Rachim diduga terlibat judi online dan menghabiskan uang perusahaan skincare miliknya , ratusan juta rupiah.
Informasi ini hadir dari laman Instagram Chikita Meidy. Awalnya, mantan artis cilik ini mengunggah percakapan WhatsApp dengan sang suami.
Isinya, soal pembahasan uang Rp5 juta untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Tapi buat Chikita Meidy, uang tersebut dirasa kurang cukup.
Lalu, suami Chikita Meidy mengungkap penyesalan karena menikahi seorang artis.
"Iya, maklum lah standar aku ternyata perempuan biasa aja, bukan artis. Agak nyesel juga aku nikahin artis lho, sumpah," kata suami Chikita Meidy dalam pesan yang hadir di Instagram sang artis pada Sabtu, 14 Juni 2025.
Sebagai caption atas postingan tersebut, Chikita Meidy mendadak bilang kalau uang dari bisnisnya raib oleh sang suami.
"Alhamdulillah ya Allah, terbuka semuanya. Jadi suamiku lah pelaku utama (bisnis) Vieorology by Chikita Meidy Rp160 juta hilang," tulis Chikita Meidy pada unggahannya, Sabtu, 14 Juni 2025.
Meski uangnya sudah hilang ratusan juta rupiah, Chikita Meidy masih bersyukur bahwa Allah membuka jalan agar dirinya tau soal kebenaran.
"Allah selalu bersama aku, aku selalu dijauhkan dari orang jahat," kata pelantun Kampuang Nan Jauh di Mato ini.
Baca Juga: Terganggu dengan Laporan Eks Rekan Bisnis, Chikita Meidy Bakal Melawan
Di bawahnya, Chikita Meidy mengaitkan uang yang diambil suaminya dengan judi online dan perselingkuhan.
"Orang bisa berubah karena judi online dan selingkuh tentunya," tutur artis 34 tahun ini.
Dugaan suami Chikita Meidy terlibat judi online makin kuat dengan sejumlah postingan Instagram Story.
"Hai teman-teman, mungkin kalian terkejut. Tapi sumpah ya, stop judi online. Aku dan (anak) Javier jadi korban nih," kata Chikita Meidy.
Di postingan lain, Chikita Meidy juga memberikan pesan kepada masyarakat agar tidak terlibat aktivitas judi online.
Sebab tindakan ini bisa merugikan orang-orang terdekat apalagi sampai mengorbankan keuangan keluarga demi hobi aneh tersebut.
Berita Terkait
-
Terganggu dengan Laporan Eks Rekan Bisnis, Chikita Meidy Bakal Melawan
-
Chikita Meidy Diperiksa Polisi Selama 3 Jam Buntut Laporan Eks Rekan Bisnis
-
Biodata dan Agama Chikita Meidy, Saling Lapor dengan Sahabatnya Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik
-
Imbas Kasus Pencemaran Nama Baik, Chikita Meidy Terancam Rugi 3 Projek Besar
-
Tak Terima Dilaporkan, Chikita Meidy Somasi Rekan Bisnis
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram
-
Muncul Isu Liar Soal Rully Anggi Akbar Setelah Digugat Cerai Boiyen
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen