Suara.com - Anies Baswedan membagikan kabar bahagia. Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut baru saja dikaruniai cucu pertama.
Anies Baswedan mengunggah momen ia dan sang istri, Fery Farhati ketika melihat cucu mereka. Ia berucap, cucu pertamanya itu lahir pada 20 Juni 2025 pukul 22.00 WIB.
"Alhamdulillah, kemarin telah lahir cucu pertama kami, putra dari Tia dan Ali. Ibu dan bayinya dalam keadaan sehat," kata Anies Baswedan di X alias Twitter pada Sabtu, 21 Juni 2025.
Dalam kesempatan itu, Anies Baswedan juga meminta doa agar putrinya, Mutiara Annisa Baswedan bisa kembali pulih usai persalinan. Ia juga berharap cucunya yang merupakan laki-laki tumbuh menjadi anak soleh.
"Mohon doanya agar sang putra membawa kebahagiaan dan keberkahan bagi dirinya dan keluarganya, menjadi pribadi yang bermanfaat bagi orang-orang di sekitarnya," kata Anies Baswedan.
Anies Baswedan turut berterima kasih kepada mereka yang sudah membantu proses persalinan hingga doa yang mengalir untuk anaknya.
"Terima kasih kepada semua yang telah mendukung dan membantu proses kelahiran ini," kata lelaki yang akrab disapa Abah tersebut.
Di momen ini juga, Anies Baswedan bercerita bagaimana dirinya dipanggil kakek.
"Waktu saya ditanya mau dipanggil apa oleh cucu abah ori ini, saya jawab mau dipanggil Bang aja," kata Anies Baswedan.
Baca Juga: Selamat! Anies Baswedan Umumkan Kelahiran Cucu Pertama: Mau Dipanggil Bang, Tapi Fery Nggak Setuju
Sayang, ide tersebut mendapat penolakan dari sang istri. Anies Baswedan pun bertanya ke warganet, adakah panggilan yang cocok untuk dirinya.
"Sama Fery tidak boleh. :) Ada usulan panggilan?" ucapnya.
Warga Twitter lantas memberikan sejumlah pendapat soal panggilan cucu Anies Baswedan kepada mantan calon Presiden tersebut.
"Bro aja pak, Bro nies gituu. Kan gen alpha bangett nih," kata warganet.
"Brow boleh nggak Pak? Jadinya 'Brownies'," kata yang lain.
"Keinget bapakku dulu maunya dipanggil si bro sama anak cucunya. Sekarang manggilnya eyang bro jadinya. Yang kakek satunya manggilnya atok (padahal yang lain manggilnya mbah) karena anakku suka bgt sama upin ipin," sahut yang lain mengenang.
Berita Terkait
-
Mengintip Museum Papua yang Dikunjungi Anies Baswedan di Jerman, Punya Ratusan Artefak
-
Bicara soal Impeachment, Refly Harun: Pertanyaannya Siapa yang Akan Menggantikan Gibran?
-
Auto Salfok, Ucapan Selamat Anies ke Ultah Prabowo Bikin Netizen Geleng-geleng: Sentilan Berkelas!
-
Presiden Prabowo Ulang Tahun ke-74, Anies Baswedan: Semoga Allah Berikan Petunjuk...
-
Berapa Lama Anies Baswedan Menjabat Mendikbud? Kritik Sistem Pendidikan Indonesia Sudah Kuno
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Bukan Resepsi Kedua, Amanda Manopo Bakal Gelar Syukuran Pernikahan Bareng Keluarga
-
Urutan Film Now You See Me, Biar Gak Bingung Pas Nonton Now You Don't
-
Kilau Nancy Ajram: Perkawinan Spektakuler Musik dan Mode dalam Balutan Gaun Ivan Gunawan
-
Sinopsis Film Hotel Mumbai: Potret Ngeri dan Heroik di Balik Tragedi Serangan Teror 26/11
-
Perjalanan Davika Hoorne dan Ter Chantavit, Bertemu di Film Pee Mak hingga Berlabuh ke Pelaminan
-
Jefri Nichol Ditelepon Ameera Khan Saat Live Main Game, Ekspresi Panik Jadi Sorotan
-
Isu Perundungan Bawa Fedi Nuril Tampil di Film Horor "Qorin 2"
-
Pelaku Hiburan Tolak Gelar Pahlawan Nasional Soeharto, Ada Sineas hingga Musisi
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Rekomendasi 5 Film Disney Terbaik 2025, Dari Superhero Hingga Live-Action