Suara.com - Aktor muda Sultan Hamonangan menjadi satu diantara pemain film Kitab Sijjin dan Illiyyin. Perannya sebagai Dean yang skeptis pada kehadiran makhluk halus.
Bicara soal perannya, Sultan Hamonangan menerangkan cukup menemui tantangan. Salah satu diantaranya adalah melakoni adegan ekstrem.
"Lumayan ekstrem, darah-darah, harus mempunyai juga energi untuk adegan yang intens. Apalagi saat itu syutingnya pas puasa," cerita Sultan Hamonangan saat datang ke kantor Suara.com yang berada di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu (24/6/2025).
Sultan Hamonangan lantas memberikan bocoran soal adegan ekstrem. Dean, awalnya sedang memainkan board game, sebuah permainan memanggil arwah.
"Di situ (ada adegan) gangguan yang bikin si Dean itu nggak bisa dikendalikan, kesurupan," tuturnya.
Kemudian saat kesurupan tersebut, Sultan Hamonangan yang memerankan sosok Dean, harus membenturkan kepala ke lemari.
"Di shot itu, ada adegan jedotin kepala, agak brutal ya. Nah itu tuh ada di trailer," ucap aktor 13 tahun itu.
Imbas dari adegan ini, Sultan Hamonangan sampai mengalami pusing. Setidaknya, bintang film Dilan 1983: Wo Ai Ni tersebut sampai muntah karena scene ekstrem.
"Lemarinya sih pakai sterofoam, jadi nggak terlalu gimana. Tapi lumayan pusing karena kekencengan, jadi muntah juga," kata Sultan Hamonangan.
Baca Juga: Yunita Siregar Ungkap Rasanya Dibungkus jadi Pocong di Film Kitab Sijjin dan Illiyyin
Karena itu, Sultan Hamonangan bahkan membutuhkan waktu untuk istirahat. Untungnya, ia tidak sampai dirawat di rumah sakit.
"Aku istirahat, tidur satu jam, dua jam, suntik vitamin. Habis itu, udah nggak apa-apa," katanya.
Meski harus melewati proses yang berat, namun Sultan Hamonangan puas hati karena melihat hasilnya yang bagus.
"Puas sih, Alhamdulillah," ucapnya.
Adegan ekstrem bukan hanya milik Sultan Hamonangan, tetapi juga ada Yunita Siregar yang tak kalah bikin geleng-geleng kepala.
Di film Kitab Sijjin dan Illiyyin, Yunita Siregar yang berperan sebagai Yuli dibungkus seperti pocong.
Berita Terkait
-
Tragedi Juliana Marins di Rinjani Viral, Ini 3 Film Survival Gunung Diangkat dari Kisah Nyata
-
Sinopsis Thug Life, Film India Dibintangi Kamal Haasan dan Silambarasan TR
-
Sempat Jadi Figuran, Brad Pitt Nyaris Diusir dari Lokasi Syuting Karena Ini
-
Sinopsis Film Kapkapiii, Dibintangi Shreyas Talpade dan Tusshar Kapoor
-
Sinopsis dan Fakta-Fakta Menarik Film Narik Sukmo, Ungkap Mistisnya Desa Kelawangin
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
Terkini
-
Sinopsis Film Hotel Mumbai: Potret Ngeri dan Heroik di Balik Tragedi Serangan Teror 26/11
-
Perjalanan Davika Hoorne dan Ter Chantavit, Bertemu di Film Pee Mak hingga Berlabuh ke Pelaminan
-
Jefri Nichol Ditelepon Ameera Khan Saat Live Main Game, Ekspresi Panik Jadi Sorotan
-
Isu Perundungan Bawa Fedi Nuril Tampil di Film Horor "Qorin 2"
-
Pelaku Hiburan Tolak Gelar Pahlawan Nasional Soeharto, Ada Sineas hingga Musisi
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Rekomendasi 5 Film Disney Terbaik 2025, Dari Superhero Hingga Live-Action
-
Marsinah Resmi Jadi Pahlawan Nasional, Kisahnya Difilmkan Lewat Marsinah: Cry Justice
-
Profil Davika Hoorne, Pemeran Hantu Ikonik di Pee Mak yang Baru Saja Menikah
-
Deretan Pemain Film Whats Up with Secretary Kim? Versi Indonesia