Suara.com - Kabar mengejutkan kembali beredar soal pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven yang resmi bercerai dua bulan lalu.
Beredar isu yang menyebut Baim Wong melarang Paula menemui kedua anak mereka, Kiano dan Kenzo. Baim bahkan disebut bakal mengusir sang mantan istri jika datang ke rumah untuk betemu anak-anak.
Lantas benarkah kabar tersebut? Berikut fakta-fakta yang berhasil dirangkum:
1. Isu Baim Wong Larang Paula Temui Anak Viral di Medsos
Kabar ini pertama kali muncul di sejumlah akun gosip Instagram. Disebutkan bahwa Baim Wong, yang memenangkan hak asuh penuh atas kedua anaknya, melarang Paula untuk hadir di sekolah anak-anak mereka.
Rumor itu semakin panas dengan klaim bahwa Baim tak segan ‘mengusir’ sang mantan jika datang ke rumah. Tak heran, netizen langsung ramai membahas isu tersebut dan terbelah menjadi dua kubu: ada yang bersimpati kepada Paula sebagai seorang ibu, ada juga yang membela Baim karena hak asuh sudah di tangannya.
2. Klarifikasi Baim Wong
Menanggapi isu panas ini, Baim Wong akhirnya buka suara. Melalui akun Instagram pribadinya, @baimwong, ia mengunggah tangkapan layar salah satu judul berita online yang menyebut dirinya akan mengusir Paula jika datang ke rumah.
Namun, bukannya marah atau membantah dengan keras, Baim justru memberikan respons tak terduga.
Baca Juga: Dituduh Bakal Usir Paula Verhoeven Jika Nekat Temui Anak, Kenapa Baim Wong Tertawa?
“Ya ampun, ini apa? Hiburan bener dah,” tulisnya sambil menyertakan emoji tertawa.
Dengan nada sarkastik, ia juga menyebut, “Bener-bener selalu Baim wrong,” seolah menyindir dirinya yang kerap dijadikan sasaran empuk warganet. Pernyataan ini menjadi penegasan bahwa isu tersebut tidak benar.
3. Paula Verhoeven Tetap Hadir di Acara Sekolah Anak
Fakta di lapangan justru menunjukkan hal sebaliknya. Paula Verhoeven terlihat hadir kelulusan sekaligus acara pentas seni di sekolah Kiano dan Kenzo.
Dalam unggahan Instagram @paula_verhoeven, ia tampak mengenakan busana magenta dan hijab mocca, sambil menulis pesan cinta untuk kedua buah hatinya.
Momen haru pun tak terhindarkan. Paula menangis saat melihat karya anak-anaknya dan memeluk sahabatnya, Tya Ariestya, yang ikut mendampingi.
Berita Terkait
-
Dituduh Bakal Usir Paula Verhoeven Jika Nekat Temui Anak, Kenapa Baim Wong Tertawa?
-
Ditolak Paula Verhoeven, Hotman Paris Kini Bujuk Kimberly Ryder Jadi Asprinya
-
Cek Fakta: Apakah Mees Hilgers Masih Punya Paspor Belanda?
-
Baim Wong dan Paula Verhoeven Kompak di Acara Kelulusan Anak, Diharapkan Rujuk
-
Baim Wong Menang Hak Asuh Anak, Hotman Paris Curigai Ada Kesepakatan di Belakang Layar
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV