Suara.com - Dunia maya kembali dihebohkan dengan kasus perundungan anak figur publik. Kali ini, giliran anak musisi Ahmad Dhani dan Mulan Jameela, SA, yang menjadi korban.
Tak main-main, kekesalan atas perundungan ini bahkan memicu reaksi keras dari kakak SA, Al Ghazali, yang sempat berencana melaporkan pelaku ke pihak berwajib.
Ahmad Dhani, ditemui usai membuat aduan di kantor KPAI Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 9 Juli 2025, mengungkapkan betapa Al Ghazali sangat marah melihat adiknya menjadi sasaran perundungan online.
"Kesal banget, terutama Al ya," ujar Dhani.
Ia bahkan menyebut bahwa Al adalah orang pertama yang ingin mengambil tindakan hukum.
"Sebetulnya, yang pertama kali mau laporin itu si Al. Kemarin-kemarin tuh Al yang mau melaporkan, ada akun dari Banda Aceh mau dilaporkan Al," jelas Dhani.
Namun, niat Al Ghazali untuk melaporkan pelaku terganjal prosedur hukum.
Dhani menjelaskan bahwa dalam kasus perundungan anak, laporan harus diajukan oleh orangtua korban.
"Dalam prosedur hukum tuh harus orangtua yang melaporkan. Ketika Al mau bikin laporan, ternyata itu harus dari ayah bundanya," ungkap Dhani.
Menindaklanjuti hal tersebut, Ahmad Dhani dan Mulan Jameela pun siap membawa kasus ini ke ranah hukum.
Kuasa hukum Ahmad Dhani, Aldwin Rahadian, menegaskan bahwa mereka akan segera melayangkan laporan pidana ke kepolisian.
"Dua hari ke depan, kami akan melakukan proses pelaporan pidana ke kepolisian," kata Aldwin.
Aldwin juga menekankan pentingnya memberikan efek jera bagi para pelaku perundungan, terlebih jika pelakunya adalah individu yang berpendidikan.
Untuk diketahui, laporan Ahmad Dhani tertuju pada psikolog Lita Gading, yang disebut mendukung aksi perundungan online terhadap SA.
Sosok Lita Gading juga yang hari ini Dhani dan tim kuasa hukum adukan ke KPAI atas tindak perundungan ke putrinya bersama Mulan Jameela.
Berita Terkait
-
Heboh Pernyataan Pandji Pragiwaksono soal Ahmad Dhani di Tengah Promosi Spesial Netflix 'Mens Rea'
-
Sudah Ganti Tahun, Rayen Pono Sebut Laporannya ke Ahmad Dhani Mandek karena Izin Presiden
-
Tiara Savitri Anak Mulan Jameela Diterima S2 di New York University SPS, Lulusan Apa Sebelumnya?
-
Rizky Nazar Pacari Laura Moane Mantan Al Ghazali?
-
Tuai Pro Kontra, Al Ghazali Jelaskan Alasan Cium Kaki Maia Estianty Saat Umrah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika