Suara.com - Desainer sekaligus presenter ternama Ivan Gunawan membawa perubahan besar dalam hidupnya setelah menunaikan ibadah haji di Tanah Suci.
Perjalanan spiritual ini tak hanya mengubah pandangannya terhadap kehidupan duniawi, seperti keputusannya menutup kartu kredit untuk menghindari riba, tetapi juga merasuk dalam kebiasaan ibadah paling mendasar, yaitu salat.
Pria yang akrab disapa Igun ini mengaku kini lebih disiplin dalam menjalankan salat lima waktu.
Baginya, menunaikan ibadah tepat pada waktunya telah menjadi sebuah prioritas yang tidak bisa ditawar lagi.
Pengalaman mendalam selama di Mekah dan Madinah tampaknya menumbuhkan tingkat kekhusyukan baru hingga membuatnya ingin memberikan yang terbaik dalam setiap ibadahnya.
Dalam sebuah perbincangan santai di kanal YouTube Daniel Mananta, desainer kondang itu secara blak-blakan mengungkap kebiasaan barunya terkait salat.
Selain itu, Ivan Gunawan juga selalu berusaha menunaikan ibadah di tempat yang bersih dan wangi.
"Jadi, makanya gue tuh kalau salat gak mau salat telat jamnya. Gue tuh nggak suka salat diburu-buru, gue tuh suka salat di situasi yang enak, wangi dan bersih," kata Ivan Gunawan dalam YouTube Daniel Mananta, Senin 14 Juli 2025.
Karena itulah, teman dekat Ruben Onsu ini mengaku cukup pilih-pilih tempat untuk menunaikan ibadah dan selalu memikirkan tempat ibadahnya setiap kali akan berpergian.
Baca Juga: Berapa Uang yang Dikasih Raffi Ahmad ke Ibu Penjual Snack Sampai Murka Bilang Tak Dibantu?
"Jadi, gue tuh kalau ibadah juga picky tempatnya. Makanya gue tuh kalau pergi, timing timing gue cari oh gue Maghrib harus di mana ya. Gue salat ini di mana ya," jelas Ivan Gunawan.
Tak hanya berkomitmen untuk tidak menunda-nunda waktu salat, Ivan Gunawan juga memiliki sebuah "ritual" khusus yang dilakukan demi mendapatkan ketenangan dan kesempurnaan saat menghadap Sang Pencipta.
Dalam hal ini, Ivan Gunawan mengaku selalu memastikan sajadah dan sarung yang dikenakannya untuk salat bersih dan wangi.
Pria 43 tahun ini juga selalu mengusahakan untuk mandi lebih dulu, agar tampil tampan dan wangi di hadapan Allah SWT.
"Gue tuh kalau mau salat aja tuh ritual gue heboh, sajadah gue semprotin minyak wangi dulu, gue mandi dulu, sarungnya gue ganti, wangi, cakep," ujar Ivan Gunawan.
Bukan tanpa alasan, Ivan Gunawan merasa dirinya yang biasa tampil glamor di depan publik tak ingin kalah glamor ketika menghadap Allah SWT untuk ibadah.
Berita Terkait
-
Apa Isi Kado Ulang Tahun Gala Sky dari Doddy Sudrajat dan Mayang Lucyana?
-
Haji Faisal Ogah Lepas Gala ke Doddy Sudrajat: Orang Itu Sering Lukai Hati Saya
-
Tak Diundang Pesta Ulang Tahun Gala Sky, Doddy Sudrajat Pilih Ziarah ke Makam Vanessa Angel
-
Haji Faisal Akui Ogah Undang Mayang di Ultah Gala Sky, Alasannya Bikin Mak Jleb
-
Hadiri Ultah Gala Sky, Verrell Bramasta Bawa Oleh-Oleh Branded Buat Orang Tua Fuji
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Teror Jalur Pantura Dimulai, Alas Roban Suskes Hantui 176 Ribu Penonton di Hari Pertama
-
Doomsday: Benarkah Doctor Doom Menikahi Sue Storm di Multiverse?
-
Bangga, Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlin International Film Festival 2026
-
Dua Tahun Berlalu, Nathalie Holscher Ungkap Alasan Buka Hijab: Aku Kecewa Sama Allah
-
Revolusi di Balik Layar: Bagaimana AI dan Web3 Mengguncang Industri Film Global
-
Drama Keluarga Belum Berakhir, Ratu Sofya Minta Adik Jangan Bikin Suasana Makin Panas
-
Ikuti Jejak Al Ghazali, El Rumi dan Syifa Hadju Bikin Kanal YouTube Jelang Nikah
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Denny Sumargo Tolak Undang Roby Tremonti, Dipuji Keren oleh Aurelie Moeremans
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU