Suara.com - Sebuah potret kelam namun menggugah tentang sisi lain kehidupan keluarga prajurit akan tersaji di layar lebar.
Film drama aksi bertajuk Believe: Takdir, Mimpi, Keberanian, yang terinspirasi dari perjalanan hidup Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, siap tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 24 Juli 2025.
Film ini bukanlah biopik militer konvensional yang menonjolkan heroisme di medan laga semata.
Sebaliknya, sutradara Rahabi Mandra dan Arwin Tri Wardhana memilih untuk menggali luka batin, perjuangan sebuah keluarga yang retak, dan upaya seorang anak untuk memulihkan harga diri yang terampas.
Kisah berpusat pada tokoh Agus, diperankan oleh aktor muda Ajil Ditto, yang tumbuh di lingkungan 'anak kolong' di Cimahi.
Ia adalah putra dari Sersan Kepala Daddy (Wafda Saifan), seorang prajurit yang kembali dari Operasi Seroja di Timor Timur bukan sebagai pahlawan, melainkan sebagai pria yang kalah.
Bukannya kenaikan pangkat, sang ayah justru pulang membawa luka fisik permanen yang memaksanya berjalan dengan tongkat, serta trauma perang yang tak kunjung sembuh.
Kondisi ini diperparah dengan kepergian sang ibu yang tak sanggup menanggung beban hidup.
Agus dan ayahnya pun menjadi sasaran cemoohan lingkungan sekitar. Stigma menyakitkan itu tergambar jelas dalam dialog pedih yang harus mereka dengar, 'Batur mah balik perang teh naek pangkat, ieu mah make tongkat' (Tentara lain pulang perang naik pangkat, ini malah pakai tongkat).
Baca Juga: Sinopsis Film Believe, Angkat Nilai Kemanusiaan dan Semangat Pengorbanan Jenderal Agus Subiyanto
Cibiran dan kondisi keluarga yang berantakan membentuk Agus menjadi remaja pemberontak yang akrab dengan tawuran, jauh dari citra disiplin seorang anak tentara.
Titik balik hidupnya datang secara tragis ketika sang ayah meninggal dunia akibat kecelakaan.
Kehilangan satu-satunya sandaran hidupnya menjadi cambuk bagi Agus untuk bangkit dan mengubah takdir.
Ia memutuskan untuk mengikuti jejak ayahnya menjadi tentara, bukan untuk berperang, melainkan untuk menebus martabat keluarga.
Bagi Ajil Ditto, memerankan karakter Agus yang kompleks ini menjadi sebuah tantangan besar, terlebih ini adalah debutnya di genre aksi.
Aktor berusia 23 tahun itu menjalani gemblengan super intensif selama 45 hari.
Berita Terkait
-
Lagi Tayang di Bioskop, Film Smurfs Hadirkan Rihanna dan James Corden
-
Lewat Film 'Bertaut Rindu', Ari Irham dan Adhisty Zara Ajak Orang Tua dan Anak Saling Terbuka
-
Kisah Panglima TNI Agus Subiyanto Bakal Tayang di Montreal International Film Festival
-
3 Film Baru Netflix Pekan ini yang Langsung Trending, Semuanya Seram!
-
Bangun Chemistry Jadi Suami Istri, Andre Taulany Ajak Hesti Purwadinata ke Puncak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?
-
The Equalizer 2: Ketika Masa Lalu Menjemput di Tengah Badai Mematikan, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis dan Fakta Menarik In Your Radiant Season, Kisah Cinta Lee Sung Kyung dan Chae Jong Hyeop