Suara.com - Aktor Jefri Nichol menelan kekecewaan mendalam usai laga tinjunya melawan El Rumi dihentikan secara kontroversial oleh wasit.
Pertarungan yang ditunggu-tunggu publik itu berakhir antiklimaks di Jakarta International Convention Center, Senayan, pada Minggu dini hari, 10 Agustus 2025.
Alih-alih menyajikan keseruan seperti yang dijanjikan, laga malah cuma berlangsung beberapa detik imbas Jefri Nichol mengalami dislokasi bahu, dan El Rumi dinyatakan menang TKO.
Jefri Nichol sendiri pada akhirnya ikut mempertanyakan keputusan wasit, yang menurutnya mengambil langkah terlalu dini untuk menghentikan pertandingan.
Meski memang mengalami dislokasi bahu, Jefri menyebut cederanya sudah ditangani dengan baik oleh sang pelatih, Max Metino.
"Gue mukul angin, disloc, tangan gue nggak bisa naik. Tapi udah sembuh, udah dibalikin sama Coach Max bahunya," keluh sang aktor.
Kekecewaan serupa juga disuarakan oleh tim pelatih yang menganggap wasit tidak menjalankan prosedur semestinya dalam sebuah laga tinju amatir.
Pelatih Jefri Nichol, Max Metino, secara gamblang menjelaskan prosedur yang seharusnya dijalankan wasit saat ada insiden cedera.
"Pada saat Nichol kasih tahu bahwa ini ada cedera bahu, harusnya dia memanggil medis. Dan yang berhak memberhentikan pertarungan itu adalah dokter. Begitu dokter bilang ini cedera dan tidak bisa melanjutkan pertandingan, baru itu wasitnya boleh memberhentikan," papar Max.
Baca Juga: Pakai Busana Ala Gladiator, Jefri Nichol Yakin Bakal Bikin El Rumi Tidur di Atas Ring
Sedang yang terjadi, tim medis sama sekali tidak dipanggil ke atas ring untuk memeriksa kondisi Jefri Nichol.
Sampai akhirnya, malah Max Metino sendiri yang turun tangan menangani bahu Jefri secara langsung.
"Masak malah saya yang jadi medis?" cibir Max.
Di sisi lain, Jefri Nichol juga dinyatakan kalah dalam posisi yang menurutnya tidak ideal.
"Gue agak kecewa dan bingung sih sebenarnya. Karena tadi dikasih tahu baru 7 pukulan. Lo udah distopin gitu," keluhnya lagi.
Saking kecewanya, pemain film "Dear Nathan" itu secara terang-terangan mengaku kehilangan hasrat untuk kembali berlaga di atas ring tinju.
Berita Terkait
-
El Rumi Menang Tinju Lagi, Ahmad Dhani Bangga Setinggi Langit: Pukulannya Seperti Evander Holyfield!
-
Diantar Maia Estianty ke Ring Tinju, El Rumi Kalahkan Jefri Nichol Tak Sampai Satu Ronde
-
El Rumi Hantam Jefri Nichol dalam 38 Detik: Mengapa Wasit Putuskan TKO?
-
Bukan Jefri Nichol, Ini yang Ditakutkan El Rumi saat Tanding Tinju Malam Ini
-
El Rumi Sempat Tak Kantongi Izin Maia Estianty Buat Adu Jotos Lagi dengan Jefri Nichol
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pilu Helwa Bachmid: Dinikahi Habib Bahar bin Smith Tanpa Mahar dan Dinafkahi Seingatnya
-
Tak Tahu Soal Pacaran, Rafael Tan Kaget Diundang ke Pernikahan Boiyen: Ini Bercanda?
-
Helwa Bachmid Ungkap Momen Janggal di Hari Nikahnya dengan Habib Bahar bin Smith, HP Keluarga Disita
-
Model Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Rahasianya dengan Habib Bahar, Ungkap Penderitaan Setahun
-
Keseruan Fan Meeting Perdana Bonnadol di Jakarta, Momen Nyanyi 'Kesempurnaan Cinta' Bikin Pecah
-
Riyuka Bunga Pamer Mesra dengan Deddy Corbuzier, Sabrina Chairunnisa: Samawa
-
Naysilla Mirdad Lagi Serius Akting Nangis, Malah Digoda Bunda Corla: Ih Cantik Kali Kau Ya!
-
Tak Cuma Bikin Ngakak, Film Mertua Ngeri Kali Punya Pesan Mendalam tentang Keluarga
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?