Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari artis sekaligus penyanyi ternama asal Korea Selatan, Kim Jong Kook.
Setelah bertahun-tahun dikenal sebagai sosok selebritas yang jarang tersentuh isu asmara, pria 48 tahun itu akhirnya mengumumkan akan segera menikah.
Pengumuman ini disampaikannya secara pribadi melalui sebuah surat tulisan tangan, yang ditujukan langsung kepada para penggemar setianya. Surat tersebut diunggah ke media sosial dan langsung menyita perhatian publik.
"Halo, ini Kim Jong Kook. Meskipun saya sudah mempersiapkan dalam hati bahwa suatu hari nanti saya akan menulis dan membagikan surat ini secara langsung," tulisnya, seperti dikutip dari Soompi, Senin, 18 Agustus 2025.
Dalam surat tersebut, Kim Jong Kook tak bisa menyembunyikan rasa gugupnya. Baginya, mengabarkan kabar bahagia ini secara langsung justru terasa lebih menegangkan daripada tampil di atas panggung.
"Saya merasa lebih gugup daripada yang pernah saya bayangkan saat menulis surat ini," ujarnya.
Kemudian, tanpa bertele-tele, pria yang dikenal luas lewat acara Running Man itu menyampaikan kabar bahwa ia akan segera menikah.
"Saya mengunggah surat ini untuk pertama-tama memberi tahu para penggemar yang selalu mempercayai dan mendukung saya… Saya akan menikah."
Meski bagi banyak orang kabar ini terasa mendadak, Kim Jong Kook mengaku bahwa sebenarnya ia sudah memberi isyarat secara perlahan.
Baca Juga: Lee Seung Yoon Mendadak Umumkan Bakal Menikah Bulan Ini
"Sejujurnya, aku mencoba memberikan sedikit petunjuk di sana-sini... tapi aku yakin banyak orang yang merasa ini datang tiba-tiba," tambahnya.
Ia mengakui bahwa keputusan ini sangat berarti, apalagi bertepatan dengan ulang tahun debut ke-30 dalam kariernya di industri hiburan Korea.
Dalam nada bercanda yang hangat, ia menyebut bahwa alih-alih merilis album baru, kali ini ia justru “membuat belahan jiwanya”.
"Tolong ucapkan selamat dan dukung aku. Ini memang sangat terlambat, tapi lega rasanya aku bisa pergi seperti ini… Benar, kan?" tuturnya.
Meski tak menyebutkan secara eksplisit siapa sosok calon istrinya, Kim Jong Kook menegaskan bahwa pernikahan akan digelar dalam skala kecil, hanya dihadiri keluarga, sahabat, dan beberapa rekan dekat.
"Pernikahannya akan segera dilangsungkan dalam skala yang tidak terlalu besar, hanya dihadiri keluarga, teman dekat, dan beberapa kenalan," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Bagikan Foto Latar Belakang Berwarna Biru, Yono Bakrie Siap Naik Pelaminan
-
Inara Rusli Kenakan Gaun Pengantin Syar'i, Kode Mau Nikah Lagi?
-
Sosok Iptu Mochammad Andhika Suami Valerie Tifanka, Ayahnya Orang Penting!
-
Kristen Stewart Resmi Menikah dengan Pasangan Sejenisnya, Dylan Meyer
-
Trauma Masa Lalu, Syifa Hadju Punya Pandangan Unik Soal Pernikahan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar