Suara.com - Konten kreator asal Malaysia, Aisar Khaled turut memeriahkan Festival Pacu Jalur 2025 di Tepian Narosa, Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, Rabu (20/8/2025).
Aisar Khaled bahkan sempat mengikuti parade perahu Pacu Jalur menyusuri Sungai Kuantan tempat lomba berlangsung.
Influencer Negeri Jiran tersebut membagikan dirinya bersama Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka yang membuka acara Pacu Jalur 2025 itu.
"sama pak wapres dulu, nanti sama presiden pula izin ya," tulis caption video di akun @aisar_khaleed, Rabu (20/8/2025).
Dalam video yang diunggah itu, Aisar Khaled nampak berbincang dengan Wapres Gibran. Keduanya terlihat ngobrol sambil berjalan.
Di akhir videonya, Aisar yang mengenakan tanjak hitam dengan kain pita khas Kuansing berwarna merah, kuning dan putih tampak berfoto dengan Gibran.
Diketahui, kehadiran Aisar Khaled yang memiliki jutaan pengikut di media sosial ini sontak menarik perhatian ribuan warga dan wisatawan yang memadati area festival.
Kehadiran Aisar memicu histeria dari para pengunjung, yang antusias melihat langsung pria kelahiran 6 Agustus 2000 itu.
Bahkan ia sempat menaik jalur panjang sembari berpose. Momen ini menjadi bukti bahwa Pacu Jalur kini telah menarik perhatian tokoh-tokoh dari luar negeri.
Baca Juga: Rapper Amerika Melly Mike Tiba di Indonesia, Siap Guncang Festival Pacu Jalur 2025
Kehadiran Aisar Khaled juga menunjukkan bahwa Pacu Jalur telah menjadi daya tarik global. Fenomena seperti 'aura farming' yang viral di media sosial telah membuka mata dunia terhadap kekayaan budaya Riau.
Berita Terkait
-
Dianggap Hina Wapres Gibran, Pandji Pragiwaksono Aman dari Jerat Hukum? Ini Kata Mahfud MD
-
Bantah Cari Jabatan, Tompi Klarifikasi Pertemuannya dengan Wapres Gibran
-
Baju Basah Demi Sekolah, Curhat Pilu Siswa Nias Seberangi Sungai Deras di Depan Wapres Gibran
-
Gibran ke Korban Bencana Aceh: Tunggu ya, Kami Pasangkan Starlink
-
Hadiri KTT G20 di Afsel, Gibran akan Berpidato di Depan Pemimpin Dunia
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV