Suara.com - Di tengah kabar perceraiannya yang berjalan secepat kilat, unggahan terakhir pesepakbola Timnas Indonesia, Pratama Arhan, di media sosial mencuri perhatian. Sebuah frasa singkat, "New season unlocked," seolah menjadi kode keras atau pertanda bahwa Arhan telah mantap untuk memulai babak baru hidupnya, tanpa Azizah Salsha.
Kabar retaknya rumah tangga yang baru berjalan dua tahun ini terendus media pada Senin (25/8/2025), setelah proses gugatan cerai yang dilayangkan Arhan di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa pada 1 Agustus 2025 menemui putusan. Mengejutkan, majelis hakim mengabulkan permohonan cerai Arhan hanya dalam dua kali persidangan.
Proses yang super cepat ini memicu spekulasi, ditambah unggahan Arhan di akun Instagram pribadinya. Sembari memamerkan empat foto dirinya dalam balutan seragam klub barunya, Bangkok United, Arhan menuliskan keterangan foto yang penuh makna.
"New season unlocked (musim baru dimulai)," tulisnya.
Bagi para penggemar sepak bola, kalimat ini jelas merujuk pada kariernya di klub Thailand. Namun, di tengah prahara rumah tangganya, publik tak bisa menampik adanya makna lain, sebuah penegasan untuk membuka lembaran baru dan mengakhiri pernikahan kontroversialnya dengan Azizah Salsha.
Perceraian Diputus Verstek, Azizah Tak Pernah Hadir
Proses hukum perceraian Pratama Arhan memang berjalan tidak biasa. Sidang perdana pada 11 Agustus 2025 hanya dihadiri kuasa hukum. Puncaknya pada sidang kedua, Senin (25/8/2025), hakim langsung mengetok palu putusan secara verstek karena Azizah sebagai pihak tergugat tidak pernah sekalipun menampakkan diri di pengadilan.
"Sudah diputuskan tanpa hadirnya tergugat," ujar Juru Bicara PA Tigaraksa, Sholahudin.
Putusan verstek, sesuai Pasal 125 HIR, memang memungkinkan hakim memutus perkara tanpa kehadiran tergugat yang telah dipanggil secara sah. Meski begitu, putusan ini belum final. Azizah memiliki waktu 14 hari untuk melakukan perlawanan atau verzet.
Baca Juga: Kasus Cerai Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dituduh Pengalihan Isu Demo, Nama Andre Rosiade Terseret
"Ini kan baru dikabulkan untuk pengucapan ikrarnya. Jadi belum. Masih ada waktu 14 hari ke depan untuk mengajukan penolakan," kata Sholahudin.
Jika dalam 14 hari tidak ada perlawanan, putusan akan berkekuatan hukum tetap. Tahap selanjutnya adalah Pratama Arhan wajib hadir untuk mengucapkan ikrar talak di hadapan majelis hakim.
"Kalau tidak ada, dalam waktu 14 hari ke depan keputusan akan berkekuatan hukum tetap. Baru nanti ditetapkan jadwal sidang ikrarnya," tambah Sholahudin.
Rentetan Kontroversi Jadi Pemicu?
Langkah Arhan menggugat cerai dan unggahan "musim baru"-nya seolah menjadi puncak dari akumulasi masalah yang selama ini menerpa pernikahan mereka. Sejak awal, rumah tangga pasangan ini memang tak pernah lepas dari sorotan tajam dan isu miring.
Salah satu yang paling menggemparkan adalah rumor perselingkuhan Azizah Salsha dengan Salim Nauderer, mantan kekasih Rachel Vennya, pada Agustus 2024. Isu ini viral setelah tangkapan layar percakapan tersebar di media sosial. Azizah kala itu sempat membantah melalui unggahan di Instagram.
Tag
Berita Terkait
-
Azizah Salsha Punya Waktu 14 Hari Buat Gagalin Talak Pratama Arhan, Kok Bisa Begitu?
-
Kasus Cerai Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dituduh Pengalihan Isu Demo, Nama Andre Rosiade Terseret
-
Kontroversi Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha yang Berakhir Singkat: Selingkuh, Video Syur
-
Azizah Salsha Diceraikan Pratama Arhan, Unggahan Rachel Vennya Digeruduk: Ada yang Kena Karma Tuh!
-
Kini Cerai, Apakah Dulu Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dijodohkan?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Tarung Sarung di Vidio: Pertarungan Harga Diri dan Cinta dalam Tradisi Budaya
-
Bloodshot Malam Ini: Vin Diesel Bangkit dari Kematian dan Jadi Robot dengan Kekutan Super