Suara.com - Nafa Urbach kembali kena sentil warganet melalui video yang memperlihatkan mantan kekasihnya, Primus Yustisio naik transportasi umum ketika berangkat kerja ke DPR RI.
Seperti yang diketahui, Nafa Urbach dan Primus Yustisio sama-sama seorang anggota DPR RI periode 2019-2024.
Namun, kedua artis senior ini nampaknya memiliki cara yang sangat berbeda dalam menghadapi kemacetan lalu lintar.
Video yang diunggah oleh akun Instagram @nyinyir_update_official memperlihatkan Primus Yustisio yang memilih naik KRL ketika menuju ke gedung DPR RI.
Video itu pun memperlihatkan momen ketika suami Jihan Fahira ini menunggu kedatangan KRL dan aktivitasnya bermain handphone selama di perjalanan.
Primus Yustisio dalam video tersebut pun terlihat menganakan kemeja putih dan celana hitam serta memakai topi ketika berangkat kerja ke DPR RI.
Berdasarkan keterangan dalam video unggahan tersebut, artis senior ini memang sudah terbiasa naik KRL dari rumahnya di kawasan Bintaro ke Senayan.
"Artis senior yang juga anggota dewan, Primus Yustisio terbiasa naik KRL dari rumahnya di Bintaro ke Senayan," keterangan dalam video tersebut.
Sebelumnya, Jihan Fahira sempat menceritakan alasan suaminya lebih memilih naik KRL dibandingkan mobil ketika berangkat kerja.
Baca Juga: Setara Tunjangan Beras DPR, Budget 12 Juta Bisa buat Beli Motor Bekas Apa?
Jihan Fahira mengatakan suaminya memilih naik KRL, karena males mengahdapi kemacetan ketika naik mobil, baik ke daerah pemilihannya dulu atau ke DPR RI.
Sementara, jarak rumahnya di daerah Bintaro ke stasiun untuk naik KRL itu hanya membutuhkan waktu sekitar 3-5 menit.
Karena itulah, Primus Yustisio memilih untuk naik trasnportasi umum untuk menghindari kemacetan.
Video itu lantas membuat warganet menyindir Nafa Urbach, yang diminta belajar dari mantan kekasihnya yang sesama anggota dewan tersebut.
Karena sebelumnya, Nafa Urbach sempat membuat pernyataan yang mewajarkan anggota DPR RI mendapat tunjangan rumah senilai Rp 50 juta per bulan.
Sebab, Nafa Urbach mengatakan banyak anggota dewan yang tempat tinggalnya di luar kota sehingga tunjangan tersebut dinilai bisa membuat kinerja mereka lebih maksimal.
Berita Terkait
-
Takut Didemo Rakyat, Sikap 'Cupu' Dave Laksono Ditertawai Susi Pudjiastuti: Tenggelamkan Saja Bu!
-
Apa Isi Alkitab Roma 13? Unggahan Nafa Urbach Dibalas Telak oleh Netizen Kristen
-
Posting Ayat Alkitab saat Demo DPR, Nafa Urbach Nantangin Rakyat?
-
Heboh DPR Joget di Tengah Isu Gaji Fantastis: Uya Kuya dan Eko Patrio Langsung Gercep Klarifikasi
-
Sebut Deddy Sitorus Tak Bisa Bedakan Sidang dan Perayaan, Bro Ron: Lagi Stres Gak Diajak ke Istana?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami