- Isu Tasya Farasya menggugat cerai Ahmad Assegaf mencuat dan viral di media sosial.
- Kisah cinta Tasya dan Ahmad sejak SD kembali disorot di tengah kabar keretakan rumah tangga.
- Hingga kini, belum ada klarifikasi resmi dari keduanya terkait isu perceraian tersebut.
Suara.com - Nama beauty vlogger Tasya Farasya kembali jadi sorotan publik usai tersiar isu dirinya menggugat cerai sang suami, Ahmad Assegaf.
Di tengah derasnya isu tersebut, kisah lama perjalanan cinta Tasya dan Ahmad kembali ramai dibicarakan.
Saat hadir di podcast Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama beberapa waktu lalu, perempuan 33 tahun ini pernah mengaku sudah naksir Ahmad sejak duduk di bangku kelas 6 SD.
Saat itu, Ahmad masih duduk di kelas 3 SMP dan mereka sama-sama berada di bimbingan belajar.
"Awalnya aku naksir dia waktu SD. Jadi aku centil duluan, satu tempat bimbel. Waktu aku kelas 6 SD, dia 3 SMP." kata Tasya Farasya.
Keduanya sempat terpisah selama beberapa tahun lalu bertemu kembali semasa kuliah. Seorang teman menjadi mak comblang buat Tasya dan Ahmad.
Saat itu, Tasya Farasya sendiri tak menyangka bisa bertemu lagi dengan cowok yang ditaksirnya saat SD.
"Terus habis itu baru pas aku kuliah, biasa kan minta dicomblangin sama teman aku, 'ini yang gue taksir waktu SD'. Iya first love. Bahkan tanda tangan aku depannya kayak ada A-nya gitu karena dulu naksir dia. Tau kan anak SD," ungkap Tasya.
Dari situ lah, hubungan mereka berlanjut lebih serius. Lagi-lagi Tasya yang lebih dulu mengejar dan mengikuti Ahmad di BBM.
Baca Juga: Tasya Farasya Diisukan Gugat Cerai, Repost Soal Nafkah Suami Picu Spekulasi
Setelah pacaran beberapa tahun, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf resmi menikah pada 17 Februari 2018.
Kisah romantis yang terjalin sejak masa remaja tersebut kini menjadi sorotan balik setelah gosip perceraian mencuat. Isu ini bermula dari unggahan netizen di X yang menyebut ada gugatan cerai Tasya terhadap Ahmad di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Postingan tersebut kemudian viral dan ramai dibicarakan, apalagi diperkuat dengan unggahan sang ibu, Mama Ala, yang menyinggung soal pengkhianatan.
Spekulasi publik makin ramai setelah beredar foto buket bunga dari Rachel Vennya yang ditujukan untuk Tasya.
Warganet mengaitkan hadiah itu dengan dugaan adanya masalah rumah tangga, meski tak ada penjelasan resmi terkait maksud pemberian bunga tersebut.
Hingga kini, baik Tasya maupun Ahmad belum memberikan klarifikasi terkait kabar perceraian yang beredar.
Berita Terkait
-
Diisukan Cerai, Harapan Tasya Farasya Punya Anak Ketiga di Unggahan Lawas Suami Kembali Disorot
-
Kini Diisukan Gugat Cerai, Tasya Farasya Dulu Sempat Minta Suami Klarifikasi Isu Selingkuh
-
7 Potret Harmonis Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf, Pernikahannya Dikabarkan di Ujung Tanduk
-
Ingat Lagi Pernikahan Mewah Tasya Farasya yang Digelar 7 Hari 7 Malam, Kini Malah Diisukan Cerai
-
Isu Tasya Farasya Gugat Cerai Suami Bikin Heboh, Postingan Mama Ala Soal Pengkhianatan Jadi Sorotan
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
Deretan Film dan Drama Yoo Seon Ho yang Akui Pacaran dengan Shin Eun Soo
-
Heboh Temuan Tabung Pink Saat Lula Lahfah Meninggal, Polisi Tegaskan Tak Ada Unsur Pidana
-
Sunda Emperor, Film 100 Persen Berbahasa Sunda yang Siap Tayang di Bioskop 2026
-
Ubah Luka Jadi Karya, Saphira Adya Rilis Album Debut Heart String dari Catatan Diary Pribadi
-
Lisa BLACKPINK Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Pintu Air 10 Bakal Mendunia
-
Hotman Paris Geram, Sebut Minta Maaf ke Penjual Es Tak Hapus Dosa Aparat
-
Curhat Warga Memutar Jalan 1 Jam Lebih Lama Imbas Syuting Film Lisa BLACKPINK di Tangerang
-
Syuting Film 'Tygo' Lisa Blackpink di Pintu Air 10 Tangerang Dimulai Besok, Mobil Properti Siaga
-
Penantian Panjang EXO-L Berakhir, EXO Siap Gelar Konser Lagi di Indonesia
-
Kesaksian Bu RT Soal Lokasi Syuting Film Tygo Lisa BLACKPINK di Pintu Air 10 Tangerang