-
Surya Saputra rajin memijat Cynthia Lamusu yang mengidap plantar fasciitis.
-
Kondisi kaki Cynthia diduga akibat kenaikan berat badan sejak 2023.
-
Cynthia atasi sakit dengan cara alami dan tetap gaya hidup aktif.
Suara.com - Penyanyi sekaligus aktris Cynthia Lamusu membagikan kisah manis tentang perhatian sang suami, Surya Saputra.
Lewat unggahan di Instagram pribadinya pada Selasq, 14 Oktober 2025, Cynthia bercerita bagaimana Surya selalu siaga membantu dirinya menghadapi masalah kesehatan kaki yang belakangan dialaminya.
"Punya suami 'Act of Service', Alhamdulillah. Jadi berkah untuk perempuan manja seperti saya. Siapa sih perempuan yang enggak suka dimanja, ya?" tulis Cynthia Lamusu dalam video yang dia bagikan.
Perempuan 47 tahun tersebut mengungkap, dirinya tengah berjuang melawan plantar fasciitis, yaitu peradangan pada jaringan ikat di telapak kaki yang menyebabkan nyeri di tumit.
Menariknya, salah satu bentuk perhatian Surya yang paling berarti bagi Cynthia adalah kemampuannya memijat.
"Salah satu service-nya suami yang mumpuni adalah memijat! Alhamdulillah pas banget sama kondisi kaki kanan istrinya yang udah kena #plantarfasciitis. Kondisi ini saya alami dua tahun terakhir," ungkap Cynthia.
Ibu dua anak ini menuturkan, keluhan tersebut mulai muncul sejak mengalami kenaikan berat badan di akhir tahun 2023.
Meski belum diketahui penyebab pastinya, Cynthia menduga beban tubuh berlebih memberi tekanan ekstra pada bagian telapak kaki.
"Semenjak di akhir tahun 2023 saya mulai mengalami kenaikan berat badan lagi... Kelebihan berat badan diduga mengakibatkan tekanan yang berlebihan pada plantar fascia," bebernya.
Baca Juga: Kronologi Lengkap Hubungan DJ Panda dengan Erika Carlina dan Pengakuan Kehamilan
Cynthia juga membagikan informasi soal berbagai metode pengobatan untuk plantar fasciitis.
"Pengobatannya ada beberapa alternatif, mulai dari minum obat, suntikan, fisioterapi, atau memakai sol sepatu khusus atau bantalan tumit yang membuat kaki lebih nyaman," jelas Cynthia.
Beruntung, rasa sakit yang dialami Cynthia masih tergolong ringan. Dia pun memilih cara alami untuk meredakannya.
"Level sakit saya belum terlalu parah, jadi belum perlu obat-obatan atau suntikan. Cukup fisioterapi, pakai bantalan tumit kalau lagi banyak jalan, alas kaki tebal, dan pijat suami tercinta seminggu sekali," lanjutnya.
Meski begitu, Cynthia tetap berkomitmen menjaga gaya hidup aktif.
"Kondisi ini tidak mengurangi semangat saya untuk #KalahinMager dengan #SepuluhRibuLangkahPerHari. Kalau kaki mulai sakit, ya artinya cukup dan harus diistirahatkan. Jangan dipaksa," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Ancam Janin Erika Carlina, DJ Panda Dipanggil Polisi: Data Pribadi Disebar di Grup WA
-
Bakal Diperiksa Polisi, Intip Latar Belakang DJ Panda yang Moncer di Kediri
-
Silsilah Keluarga DJ Panda, Kakeknya Bukan Orang Sembarangan?
-
Siapa Nama Asli DJ Panda? Sosoknya Banyak Dicari usai Terkena Skandal dengan Erika Carlina
-
Hilang Saat Diterpa Isu Hamil, DJ Panda Akhirnya Muncul dan Ngaku, Ada Apa Sebenarnya?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
-
Luna Maya Ziarah ke Makam Suzzanna, Bawa Misi Khusus untuk Lebaran 2026
-
Josh Groban Kembali ke Indonesia Usai Satu Dekade, Raisa Jadi Tamu Spesial
-
Targetkan Menikah Tahun Ini Tapi Belum Punya Calon, Fuji: Kayaknya Cowok Trauma Sama Aku
-
Review Film The 355: Aksi Glamor Para Mata-Mata Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dua Kali Tembus Belgia, Whisnu Santika Pertegas Posisi DJ Indonesia di Panggung Internasional
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Wirda Mansur Beri Kode Segera Nikah, Siapa Calon Suaminya?