-
Erin menikah muda di usia 19, beda 11 tahun.
-
Masa mudanya dihabiskan untuk menemani karier Andre dari nol.
-
Setelah sukses, Andre kini melayangkan gugatan cerai pada Erin.
Suara.com - Di tengah proses perceraiannya yang keempat setelah tiga kali ditolak pengadilan, beredar kembali video Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina alias Erin ketika masih mesra sebagai pasangan suami istri.
Jauh sebelum isu perceraian ini mencuat, Andre Taulany dan Erin sempat menceritakan awal pernikahannya dalam acara Ini Talkshow.
Saat itu, Erin sebagai bintang tamu ditanya Sule alasannya bersedia menjadi istri Andre Taulany.
Erin lantas mengatakan awalnya dirinya merasa takut menerima pinangan Andre Taulany, karena jarak usia mereka yang begitu jauh. Saat menikah, usia Andre lebih tua 11 tahun dari Erin.
"Awal-awal seram juga sih, karena jaraknya kan jauh. Kayak sama om-om gitu, karena kan jauh kan. Karena waktu itu masih kecil kan, masih kuliah," ujar Erin dalam acara tersebut dilansir dari unggahan TikTok @mooitushapiii, Kamis 23 Oktober 2025.
Andre Taulany pun mengonfirmasi hal tersebut bahwa istrinya masih berusia 19 tahun dan kuliah ketika menikah dengannya.
"Bedanya 11 tahun, waktu itu saya umur 30 tahun. Dia 19 tahun," sahut Andre Taulany menjelaskan pada Sule, rekan pembawa acaranya saat itu.
Namun, kala itu Andre Taulany dan Erin sangat terlihat saling mencintai.
Bahkan, Andre Taulany pun sempat melontarkan kalimat rayuan pada istrinya di tengah acara yang dipandunya bersama Sule tersebut.
Baca Juga: Menteri Imigrasi di FLOII Expo 2025: Saatnya Tanaman Hias Indonesia Tembus Dunia!
"Perampok itu memang bisa mengambil apapun, barang segala macam. Tapi, perampok gak bisa ambil cinta aku buat mama," ujar Andre merayu istrinya yang tersipu malu.
Kalimat manis itu kini terasa kontras dengan kenyataan pahit yang harus mereka hadapi sekarang.
Keputusan Andre Taulany untuk menceraikan Erin setelah hampir dua dekade bersama memicu reaksi keras dari warganet.
Banyak yang menyayangkan keputusan ini dan menyoroti pengorbanan Erin yang telah menemani Andre dari awal kariernya hingga mencapai puncak kesuksesan.
Belum lagi, warganet menyoroti Erin yang dinilai telah merelakan masa mudanya untuk membangun rumah tangga bersama Andre Taulany.
"Dia menghabiskan masa mudanya memilihmu, setelah tua dan kau bosan kau membuangnya," tulis akun @ikho**.
Berita Terkait
-
Kiky Saputri Dapat Ucapan Ultah Tak Lazim dari Andre Taulany, Bikin Pusing Orang yang Membacanya
-
Sikap Andre Taulany Bikin Erin Muak, Ini Hukum Bongkar Aib Pasangan di Proses Cerai
-
Erin Taulany Janji Bakal Buka-bukaan Soal Perceraiannya, Andre Taulany: Okein Aja, Biar Cepet Beres
-
4 Kesamaan Perceraian Andre Taulany dan Baim Wong, Dokumen Bocor hingga Pengacara yang Dampingi
-
5 Koleksi Tas Mewah Erin Taulany, Gaya Hidupnya Jadi Alasan Digugat Cerai Andre Taulany?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki