Entertainment / Gosip
Senin, 17 November 2025 | 11:35 WIB
Raffi Ahmad, Gerard Piqué dan Atta Halilintar [Instagram]
Baca 10 detik
  • Gerard Piqué hadir di Pendekar League setelah proses dadakan yang bermula dari DM Carles Puyol dan langsung mengejutkan Atta Halilintar.

  • Tujuan Piqué ke Jakarta adalah memantau kompetisi sebagai ajang seleksi pemain Indonesia untuk Kings World Cup.

  • Piqué menuai pujian karena kerendahan hatinya, tidak meminta fasilitas khusus dan melakukan banyak hal sendiri selama berada di Jakarta.

Suara.com - Kehadiran legenda Barcelona, Gerard Piqué, di kompetisi Pendekar League sontak membuat heboh publik.

Di balik kedatangan sang bintang, Atta Halilintar selaku inisiator acara mengungkap cerita tak terduga yang bermula dari sebuah pesan singkat di Instagram.

Suami Aurel Hermansyah ini mengaku sama sekali tak menyangka jika pesannya dengan legenda Spanyol lain, Carles Puyol, akan berujung pada kedatangan Piqué ke Tanah Air.

"Jadi aku tuh kaget. Aku itu tiba-tiba di-DM sama Puyol, Carles Puyol nge-DM aku terus bilang salah satu temannya pengin berjumpa, tiba-tiba aku lihat DM-nya Piqué. Wow!" ungkap Atta Halilintar dalam konferensi pers di Rawamangun, Jakarta Timur pada Minggu, 16 November 2025.

Atta menceritakan, seluruh prosesnya berjalan begitu cepat dan serba dadakan. Tanpa persiapan khusus, mantan bek Timnas Spanyol tersebut tahu-tahu sudah menginjakkan kaki di Jakarta.

"Waktu dia DM, aku langsung kaget dan tiba-tiba dia udah di Jakarta gitu. Jadi, aku enggak ada prepare harus begini, begitu," kenang Atta.

Rupanya, kedatangan Gerard Piqué bukan tanpa tujuan. Dia datang untuk memantau langsung Pendekar League sebagai ajang pencarian bakat untuk tim yang akan mewakili Indonesia di Kings World Cup, turnamen yang juga digagas olehnya.

"Kami berdiskusi dengan Atta saat pertama kali bertemu bahwa Pendekar League akan menjadi platform yang sempurna untuk memilih pemain-pemain terbaik dari kompetisi ini untuk mewakili Indonesia di Piala Dunia," jelas Piqué dalam Bahasa Inggris.

Selama berada di Jakarta, Atta Halilintar dibuat kagum dengan kerendahan hati seorang Gerard Piqué. Menurutnya, Piqué sama sekali tidak pernah meminta fasilitas atau perlakuan istimewa layaknya bintang dunia.

Baca Juga: Komentari Aktivitas Anak Aurel Hermansyah, Ragil Mahardika Kena Semprot Netizen: Ngaca!

"Jadi kalau ditanya request atau apa, he's very humble (dia sangat rendah hati). Dia enggak pernah minta, 'I need this, this, fly this, this, this', no," tutur Atta.

Bahkan, Atta menyaksikan sendiri bagaimana Piqué tanpa ragu melakukan hal-hal kecil seorang diri.

"Tadi kalau kita lihat dia ambil headphone, he go down and take by himself (dia turun dan mengambilnya sendiri)," tandasnya.

Sebagai informasi, Pendekar League yang digelar pada 15-16 November 2025 di Jakarta International Velodrome merupakan liga mini soccer 7 lawan 7 yang mempertemukan selebriti, pemain komunitas, hingga legenda sepak bola Indonesia.

Load More