Entertainment / Film
Senin, 17 November 2025 | 20:15 WIB
Tom Cruise raih oscar pertamanya (Instagram/tomcruise)

Suara.com - Tom Cruise baru saja dianugerahi penghargaan Oscar Kehormatan atas kontribusinya di dunia perfilman.

Sepanjang kariernya, ia telah membintangi berbagai film sukses yang membuktikan kemampuannya sebagai salah satu aktor paling konsisten dan karismatik di Hollywood.

Salah satu yang melambungkan namanya adalah Mission Impossible.

Berikut adalah rekomendasi film Tom Cruise dengan rating tertinggi versi Rotten Tomatoes.

1. Mission Impossible: Fallout (2018)

 Film Mission Impossible. (IMDb)

Ethan Hunt dan tim IMF bergabung dengan pembunuh bayaran CIA, August Walker, untuk mencegah bencana berskala besar.

Pedagang senjata John Lark dan kelompok teroris Apostles berencana menggunakan tiga inti plutonium untuk serangan nuklir di Vatikan, Yerusalem, dan Mekah.

Ketika senjata-senjata itu hilang, Ethan dan krunya berpacu dengan waktu untuk mencegahnya jatuh ke tangan yang salah.

Aksi intens dengan ketegangan tinggi, dan dedikasi Cruise melakukan adegan berbahaya sendiri membuat film ini jadi salah satu yang terbaik di waralaba tersebut.

Mission Impossible mendapat skor nyaris sempurna 98 persen.

Baca Juga: Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film

2. Top Gun: Maverick (2022)

Top Gun: Maverick (2022)

Setelah lebih dari tiga puluh tahun bertugas, Pete "Maverick" Mitchell tetap menjadi salah satu penerbang paling berani Angkatan Laut.

Ia kemudian diberi tugas melatih detasemen lulusan Top Gun untuk misi ekstrem yang belum pernah dicoba sebelumnya.

Maverick bertemu Bradley Bradshaw, atau “Rooster,” putra sahabatnya yang telah meninggal, Goose.

Aksi udara yang spektakuler, dan drama emosional membuat film ini mendapat rating 96 persen.

3. Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One (2023)

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One (2023)

Ethan Hunt dan tim IMF memulai misi paling berbahaya mereka dalam upaya melacak senjata baru yang dapat mengancam umat manusia.

Dengan masa depan dunia yang dipertaruhkan, mereka berhadapan dengan musuh misterius yang sangat berbahaya.

Load More