- Jennifer Coppen berencana untuk sementara waktu pindah ke Eropa untuk mencari suasana baru
- Alasan utama kepindahan Jennifer adalah rasa lelah dengan rutinitas padat sebagai figur publik
- Rencana kepindahan ini diisyaratkan berkaitan erat dengan Justin Hubner, dan Jennifer berharap hubungan mereka berlanjut ke jenjang yang lebih serius
Suara.com - Jennifer Coppen mengungkapkan keinginan terpendam pindah dari Indonesia.
Rencananya, ibu satu anak ini memilih benua Eropa sebagai tempat barunya.
Mengenai alasan, Jennifer Coppen mau mencari suasana baru. Tapi sebagai penegasan, ia tidak akan tinggal selamanya di luar Indonesia.
"Ada, ada rencana pengin pindah, tapi tuh bukan yang pindah selamanya," ungkap Jennifer Coppen ditemui di Daan Mogot, Jakarta Barat pada Jumat, 21 November 2025.
Tujuan utama Jennifer Coppen menghabiskan waktu di Eropa adalah demi menjaga kesehatan mental. Ia ingin merasakan kembali bagaimana rasanya menjalani kehidupan tanpa sorotan kamera.
"Lebih banyak menghabiskan waktu di Eropa aja supaya bisa sedikit bernapas aja gitu, kayak hidup normal aja," lanjutnya menjelaskan alasannya.
Janda Dali Wassink ini tak menampik jika dirinya merasa lelah dengan rutinitas kerjanya di Jakarta yang sangat padat.
Ibu Kamari ini merasa, hidupnya belakangan ini terlalu didominasi kegiatan membuat konten.
"Mungkin kayak udah lama di sini, kerjaannya kerja mulu, ngonten mulu, depan kamera mulu. Kayak pengin mencoba menjadi manusia normal," tuturnya.
Baca Juga: Hidup Berubah Drastis Berkat TikTok, Jennifer Coppen Akui Popularitas Baru Bawa Konsekuensi
Masalah privasi menjadi pemicu utama keinginan tersebut. Menurut Jennifer, sebagai figur publik di Indonesia, segala gerak-geriknya selalu dipantau dan menjadi konsumsi publik.
Hal yang sangat berbeda jika ia berada di luar negeri di mana ia bisa menjadi anonim.
"Kalau di luar negeri, nggak ada yang kenal, orang memperlakukan kamu seperti orang biasa, kadang kangen aja diperlakukan seperti orang biasa,," jelas Jennifer membandingkan situasi di Indonesia dan luar negeri.
Menariknya, rencana kepindahan Jennifer Coppen ini tampaknya berkaitan erat dengan Justin Hubner.
Jennifer Coppen bahkan memberikan sinyal jika hubungan mereka kian serius.
"Semoga hubungan sama Justin juga baik dan kalau hubungannya baik dan ternyata berlanjut ke jenjang serius, ya mungkin lebih cepat, ya we'll see," pungkasnya meminta doa.
Berita Terkait
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Anak Jennifer Coppen Perdana Panggil Justin Hubner 'Papa', Netizen Nangis!
-
Momen Kamari Putri Jennifer Coppen Pertama Kali Panggil Papa ke Justin Hubner Bikin Haru
-
Beda dengan Jennifer Coppen, Erika Carlina Tak Masalah Anaknya Dipegang Orang Tak Dikenal
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings