- Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T adalah sekuel dari film Comic 8 sebelumnya
- Film ini menceritakan upaya pasangan dukun, Ki Bagus (Andre Taulany) dan Ni Gendis (Hesti Purwadinata), untuk menguasai negara dengan menyantet presiden dan kabinet
- Film ini menyajikan perpaduan genre yang kaya, yaitu aksi, horor, dan komedi
Suara.com - Film Comic 8 kembali membuat sekuelnya. Masih dengan bendera Falcon Pictures, sekuel kali ini diberi judul Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T.
Film ini akan diisi para komika baru. Mereka adalah Bagas, Bayu Terimakasih, Felix, Sadrol, Bayu Kribo, Jerry, Andro, Fadhol, Aji Betawi, Johan Juling dan Aep.
Nama-nama tersebut memang terdengar tak familiar. Mereka adalah komika yang berhasil lolos dalam audisi yang digelar Falcon.
Fajar Bustomi sebagai sutradara, menyambut baik kehadiran mereka. Baginya, ini menjadi semangat baru untuk menghasilkan karya yang segar.
"Saya selalu suka kerja sama orang-orang yang punya energi baru. Dia akan kerja keras lebih. Tinggal kita pecut sedikit, larinya kencang," kata Fajar Bustomi dalam konferensi pers di Epicentrum, Jakarta Selatan pada Sabtu, 22 November 2025.
Berikut adalah fakta menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T sebelum kamu menontonnya di bioskop.
1. Sinopsis Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T
Film Santet K4bin3T bercerita mengenai sepasang dukun, Ki Bagus (Andre Taulany) dan Ni Gendis (Hesti Purwadinata). Mereka berencana menguasai negara dengan cara menyantet presiden dan kabinetnya.
Dengan bantuan tengkorak sakti, mereka berhasil menyantet seorang wakil menteri, tapi belum mampu menyantet presiden.
Baca Juga: Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t: Aksi, Komedi, dan Santet!? Siap Ngakak Sambil Merinding
Keduanya membutuhkan 8 tumbal untuk membuat rencana itu berhasil.
Sementara itu, Negara menugaskan Indro Warkop dan Oki dari Badan Intelejen Republik (BIR) untuk mencegah Ki Bagus sa Ni Gendis.
Indro Warkop dan Oki Rengga mengumpulkan 8 agen. Mereka menyusupkan para agen sebagai asisten rumah tangga untuk sang pasangan dukun.
2. 16 nama besar hadir di Comic 8 Revolution
Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T dibintangi para komika baru. Tapi ada juga nama-nama komika lama serta figur terkenal lainnya.
Indro Warkop: Pakde Indro
Oki Rengga: Oki
Andre Taulany: Ki Bagus
Hesti Purwadinata: Ni Gendis
Mongol: Mongol
Kiky Saputri: Kiki
Mister Aloy: Ki Atmo
Indy Barends: Inang Oki
Mo Sidik: Jin
Cak Lontong: Presiden RI
Ahmad Yusub: Mayjen Yusuf
Adjis Doa Ibu: Ki Surya
Dicky Difie: Mbah Angker
Hans de Kraker: Jan Piterzoon Coen
Vino G. Bastian: Agenda 1
Tora Sudiro: Agenda 2
Tag
Berita Terkait
-
Review Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t, Komedi Horor yang Satire!
-
Promo Nonton Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Ada Potongan Sampai 50 Persen
-
5 Rekomendasi Film Seru Sambut Natal dan Tahun Baru 2026
-
Sinopsis Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Aksi Kocak dengan Bumbu Horor
-
Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T Hadirkan Komedian Lintas Generasi, King Aloy hingga Andre Taulany
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert