Suara.com - Dahlia Poland buka suara mengenai alasan perceraiannya dengan Fandy Christian yang selama ini ramai dikaitkan dengan dugaan perselingkuhan.
Ia menegaskan bahwa berakhirnya rumah tangga mereka bukan disebabkan oleh orang ketiga, meskipun beberapa waktu lalu ia sempat membocorkan dugaan perselingkuhan Fandy dengan lawan mainnya di sinetron.
Dalam pernyataannya, Dahlia menegaskan bahwa hubungannya dengan Fandy saat ini tetap terjaga dengan baik meski tidak lagi menjadi pasangan.
“Aku baik-baik saja sama Fandy, kayak teman sekarang, ngobrol,” kata Dahlia Poland dalam acara FYP pada Selasa (25/11/2025).
Pemain sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu juga memastikan bahwa tidak ada persoalan terkait harta bersama dalam proses perceraiannya.
“Enggak ada sama sekali (harta gana-gini), semuanya baik-baik saja,” katanya.
Meski publik sempat mengira perceraiannya berkaitan dengan dugaan perselingkuhan yang pernah ia utarakan, Dahlia kembali menepis hal tersebut.
Menurutnya kejadian tersebut sudah terjadi sejak lama dan tak ada kaitannya dengan penyebab perceraian.
Baca Juga: Selain Sabrina Chairunnisa, 9 Artis Wanita Mantap Gugat Cerai Suami di 2025
“Udah lama banget itu,” katanya.
Dahlia juga menegaskan bahwa keputusannya berpisah bukan karena ia menyerah, melainkan demi kebaikan bersama.
“Enggak, bukan menyerah. Hubungan aku sama Fandy sekarang baik-baik aja kan, kayak teman. Jadi keputusan terbaik aja udah,” ungkapnya.
Dahlia mengatakan bahwa alasan perceraiannya dengan Fandy karena hubungan pernikahan yang mereka jalani sudah tidak sehat lagi.
“Emang udah nggak sehat (hubungannya),” tuturnya.
Ia pun kembali menegaskan bahwa isu orang ketiga dalam rumah tangganya bersama Fandy adalah tidak benar.
Berita Terkait
-
Ogah Diceraikan, Fandy Christian Kasih Janji-Janji Manis ke Dahlia Poland
-
Plot Twist! Kisah Dahlia Poland - Fandy Mirip Asmirandah - Jonas, Awalnya Mualaf Demi Menikah
-
Jejak Fandy Christian dan Jonas Rivanno: Balik ke Kristen Usai Mualaf, Satu Sempat Tersangka
-
Peluk Kristen, Kenapa Perceraian Dahlia Poland-Fandy Christian Digelar di Pengadilan Agama?
-
Capek Dipaksa Fandy Christian Buat Rujuk Terus-Menerus, Dahlia Poland Akhirnya Mantap Gugat Cerai
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami