Suara.com - Putri Presiden keempat RI Gus Dur, Zaanuba Arifah Chafsoh alias Yenny Wahid, mengungkapkan jika dirinya sudah berkomunikasi dengan kubu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebelum menyatakan gabung dan mendukung Capres dan Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024.
Meski demikian, Yenny mengaku belum sempat bertemu dengan Prabowo secara langsung mengenai arah dukungannya tersebut.
"Saya tidak bertemu langsung dengan Pak Prabowo, namun saya bertemu dengan orang-orang terdekat beliau dan saya sudah menyampaikan," kata Yenny usai deklarasi bersama Barikade Gus Dur di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).
Kendati begitu, ia enggan mengungkap siapa orang-orang terdekat Prabowo yang ditemuinya.
"Ya rahasia lah," tuturnya.
Dukung Ganjar-Mahfud
Sebelumnya barisan Kader (Barikade) Gus Dur akhirnya secara resmi mendeklarasikan dukungannya terhadap Ganjar Pranowo dan Mahfud MD untuk Pilpres 2024.
Dukungan itu disampaikan langsung oleh putri Gus Dur yakni Zaanuba Arifah Chafsoh alias Yenny Wahid di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).
Yenny mengawali deklarasinya dengan nembang sebuah lagu berjudul 'Roso Pangroso'. Menurutnya, lagu itu menunjukan terkait dengan hati yang di atas rasionalitas.
Baca Juga: Biodata dan Profil Yenny Wahid, Kenapa Putri Gusdur Gaspol Dukung Ganjar-Mahfud MD?
Sampai akhirnya ia menyampaikan dukungan ke Ganjar-Mahfud lantaran melihat sosok Mahfud MD sendiri yang dekat dengan ayahnya yakni Gus Dur.
"Prof Mahfud MD adalah orang yang selama ini dekat dg kami beliau adalah orang NU yang juga kader Gus Dur. Kedekatan ini tentu sudah berlangsung lama kedekatan sejak Gus Dur masih ada," kata Yenny.
Atas dasar kedekatan tersebut, Yenny akhirnya mengurucutkan pilihan terhadap pasangan bacapres-bacawapres ke Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Sempat Kunjungi Prabowo
Sebelumnya, Yenny Wahid menilai jika Prabowo Subianto merupakan figur yang bisa meneruskan kepemimpinan selanjutnya.
Hal itu disampaikan Yenny usai bertemu dengan Prabowo di Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Rabu (6/9/2023).
Berita Terkait
-
Sosok Gibran Gak Pengaruh, Parpol Koalisi Yakin Ganjar-Mahfud Kuasai Suara Pulau Jawa
-
Biodata dan Profil Yenny Wahid, Kenapa Putri Gusdur Gaspol Dukung Ganjar-Mahfud MD?
-
Prabowo Subianto Terlalu Gemoy, Viral Netizen Ungkap Penampilannya Mirip Balita Habis Mandi Sore
-
Gerindra Bantah Tunjuk Gibran Jadi Cawapres Gegara Privilege, Ternyata Cuma Butuh 2 Menit buat Musyawarah?
-
Bakal Tarung di Pilpres 2024, Begini Testimoni Mahfud MD Soal Prabowo: Suportif dan Bersih dari Korupsi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024