Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan merespons pujian dari Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep. Anies dipuji Kaesang lantaran kemampuan debatnya dinilai cukup baik saat debat perdana capres.
Anies menyampaikan bahwa dirinya masih belajar untuk menjadi lebih baik ke depannya.
"Ya kita semua masih belajar kita semua terus menerus meningkatkan diri, masih terus belajar," kata Anies di Bandara Malikussaleh, Aceh Utara, Aceh, Minggu (17/12/2023).
Tak lupa, Anies juga berpesan kepada Kaesang. Eks Gubernur Jakarta itu berharap Kaesang dapat mengemban amanah yang sedang diberikan saat ini.
"Mas Kaesang juga mudah-mudahan terus berjalan lancar apa yang sedang dipegang amanahnya," ungkap Anies.
Anies Dipuji Kaesang
Sebelumnya, Kaesang memberikan penilaian terhadap kemampuan Anies pada debat perdana Pilpres 2024 di KPU, Selasa (12/12) malam. Kaesang mengakui kemampuan Anies dengan penilaian yang cukup baik.
“Sebenarnya, secara over all, cara penyampaian kemarin harus saya akui Pak Anies cukup baik penyampaiannya,” kata Kaesang di Basecamp DPP PDI, Jakarta Pusat, Jumat (15/12/2023).
Lebih lanjut, Kaesang mengatakan, Anies kerap menyampaikan permasalah-permasalahan yang dinilai kurang baik, lalu menawarkan perubahan.
Baca Juga: Pendidikan Vokasi di Morowali Minim, Anies: Harus Segera Dibangun
“Saya kira Pak Anies kemarin perkataannya setiap ada yang kurang, nanti akan diubah, apa-apa akan diubah dan kalau Pak Prabowo sudah jelas akan melanjutkan,” tutur putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.
Berita Terkait
-
Pendidikan Vokasi di Morowali Minim, Anies: Harus Segera Dibangun
-
Anies Merasa Perlu Dirikan Koperasi untuk Mendukung Perekonomian Morowali
-
Soal Etik Ndasmu, PKS Khawatir Gemoy Prabowo Mulai Hilang: Jogetin Aja Pak
-
Kubu Prabowo - Gibran Usul Format Debat Town Hall, Anies: Otentik Aja, Gak Usah Banyak Kosmetik!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024