Suara.com - Ratusan massa pendukung pasangan calon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud memilih tetap bertahan di lokasi acara kampanye akbar Hajatan Rakyat meski diguyur hujan. Acara kampanye terakhir itu digelar di Benteng Vastenburg, Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024).
Berdasarkan pantauan Suara.com, sejumlah massa sudah berbondong-bondong datang ke lokasi. Mereka datang dengan berbagai macam kendaraan dan atribut dukungan.
Awalnya mereka sejak pukul 06.00 WIB sudah berkumpul di depan panggung acara menikmati sejumlah penampilan musik yang disajikan.
Namun sekira pukul 07.30 WIB, langit mendung menjatuhkan hujannya mengguyur lokasi acara. Sontak hal ini sempat membuat massa kaget, namun mereka nampak tak meninggalkan lokasi acara.
Tampak sejumlah massa justru rela hujan-hujanan bertahan dan beberapa dari mereka sudah mempersiapkan diri menggunakan jas hujan hingga payung.
Acara pun masih terus dilanjutkan dengan penampilan lantun-lantunan musik dangdut dibawakan oleh grup musik Airlangga. Acara ini juga dipandu host kenamaan seperti salah satunya Vega Darwanti.
Adapun nantinya acara akan dihadiri secara langsung oleh Ganjar dan Mahfud. Mereka akan memulai dengan rangkaian acara dari mulai kirab budaya hingga menyaksikan pameran mural yang menggambarkan ekpresi dan harapan untuk paslon nomor urut 3.
Selain itu, Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum DPP Perindo Hary Tanoesoedibjo, Ketua Umum DPP Hanura, Oesman Sapta Odang hingga Plt Ketum PPP M Mardiono dijadwalkan akan hadir dalam acara ini.
Tak lupa juga jajaran Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, seperti Ketua TPN Arsjad Rasjid, hingga jajaran Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud.
Baca Juga: Momen Mahfud MD Nyanyi Lagu 'Mengapa' Milik Koes Plus Viral, Netizen: Lagi Ngungkapin Isi Hati?
Berita Terkait
-
Ganjar-Mahfud Kampanye di Solo dan Semarang, 'Bantenge Metu Kandang' Jadi Perhatian
-
Salam Tiga Jari dan Dukung Caleg PDIP, Kiky Saputri Batal Dukung Prabowo-Gibran?
-
Ganjar Merinding saat Hadiri Kampanye Akbar di Cibinong, Kenapa?
-
Momen Mahfud MD Nyanyi Lagu 'Mengapa' Milik Koes Plus Viral, Netizen: Lagi Ngungkapin Isi Hati?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024