Suara.com - Calon gubernur Jakrta nomor urut 3 Pramono Anung mengatakan bakal langsung gaspol usai masuk masa kampanye. Dia bakal lebih sering menemui masyarkat.
Pramono mengatakan sejak mendaftarkan sebagai bakal calon gunernur lalu dirinya sudah memanaskan mesin untuk berkeliling warga memperkenalkan diri.
“Saya sendiri dari begitu mendaftar sudah keliling-keliling. Hari ini saja sudah titik ketujuh ini,” kata Pramono di kawasan Kota Tua, Taman Sari, Jakarta Barat, Selasa (24/9/2024).
Namun saat disinggung besok dirinya bakal mendatangi wilayah mana, Pramono belum dapat memastikannya.
“Baru malam ini baru zonasi itu dikeluarkan,” katanya.
Meski demikian, dirinya bakal totalitas memanfaatkan waktu kampanye yang diberikan pihak KPUD Jakarta. Terlebih saat ini lanjut Pramono, dirinya sudah tidak menjabat sebagai Menteri Sekertaris Kabinet.
“Sekarang ini saya sudah tidak menjabat sebagai menteri, tentunya pagi, siang, sore, malem saya akan keliling,” ungkapnya.
Politikus PDIP ini mengatakan setelah menyatakan maju dan berkeliling menyapa warga sudah mulai banyak yang dirasakan dampak positifnya. Pramono mengatakan kekinian masyarakat jadi lebih mengenalnya.
“Alhamdulillah sambutan yang dulu orang gak kenal saya, sekarang sudah mulai kenal,” jelasnya.
Baca Juga: Rano Karno Sebut Ridwan Kamil Cetek Dibanding Pramono Anung Bila Bersaing di Jakarta
Sejauh ini, Pramono mengaku jika tidak ada wilayah prioritas bagi dirinya. Ia menilai, semua wilayah berpotensi menjadi kantong suara.
“Ya semuanya sama, karena dalam Pilgub kan satu suara, satu pemilih yang harus diperebutkan itulah yang kami rangkul dari semua daerah,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tak Mau Muluk-Muluk, Pramono-Rano Sodorkan Program Mpok Sarah dan Pak Tile
-
Ungkap Kans PDIP Gabung ke Rezim Prabowo, Puan Maharani: Insyaallah, Tidak Ada yang Tak Mungkin
-
Cawabup Bogor PDIP Sindir KIM Plus: Yang Kita Perjuangkan Bukan Partai, Tapi Masyarakat
-
Nomor Urut Paslon Selama Pilkada Tak Berarti Apa-apa, Pakar Beberkan Magnetnya Ada di Sini Biar Menang
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024