Suara.com - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut satu, Ridwan Kamil (RK) mengaku paling siap menghadapi debat kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2024 ketimbang dua lawannya, yakni Pramono Anung dan Dharma Pongrekun. Debat kedua yang akan diselenggarakan Minggu (27/10) ini akan mengangkat tema ekonomi dan kesejahteraan sosial.
RK mengaku paling siap lantaran sudah mematangkan rencana program dalam visi-misinya yang berkaitan tema tersebut. Ia berencana menghapus pengangguran secara masif dan menambah lapangan pekerjaan dalam jumlah banyak.
"Insyallah kami paling siap ya karena kita akan bicara konsep-konsep ekonomi khususnya membawa lapangan pekerjaan, menghapuskan 350 ribu pengangguran oleh berbagai pekerjaan formal maupun informal, pekerjaan kantoran maupun padat karya," ujar RK di Glodok, Jakarta Barat, Rabu (23/10/2024).
Apalagi, RK menyebut lewat program anggaran Rp1 miliar tiap RW untuk lima tahun, maka lapangan pekerjaan bisa ditambah. Dana tersebut dapat dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan yang memberi upah bagi para pekerja.
"Di dalam anggaran Rp1 miliar (tiap) RW 5 tahun itu di dalamnya terkandung untuk upah, mengerjakan perbaikan kebumuhan, kebersihan. Jadi sebenarnya banyak sekali lapangan pekerjaan yang akan kita hadirkan," tuturnya.
Kendati demikian, ia tak mau bicara lebih lanjut soal strategi debatnya. Nantinya ia akan membawa kejutan yang akan membuatnya unggul dalam ajang adu gagasan itu.
"Itulah salah satu yang terdalam debat tentang ekonomi. Tapi lain-lain saya gak bisa cerita," pungkasnya.
Berita Terkait
-
RK-Suswono Keok di Survei LSI, Rano Karno Makin Pede: Berarti Sukseslah Saya Bantu Mas Pram
-
Elektabilitas RK-Suwono di Jakarta Keok, Survei LSI: Mayoritas Pendukung Anies Pilih Pram-Doel
-
Terseret Isu Dinasti Politik Gegara Anak Maju di Pilbup Kediri, Pramono Ungkit Nama Anies, Kenapa?
-
Malah Ketawa Ngakak Di-roasting Komika, Alip Baihak Sebut Pramono 'Woles': Baru Kali Ini Gue Sombong Malah Dipeluk
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024