Suara.com - Sebuah penelitian di Inggris menemukan bahwa stres membuat wajah terlihat kurang sehat sehingga menjadi kurang menarik alias jelek. Kondisi ini bila dibiarkan terus menerus tentu saja akan membuat orang lain jadi tak tertarik sehingga memilih untuk menjauhinya.
Studi yang dilakukan Prof. Fhionna Moore, seorang ahli ekologi perilaku di Inggris ini bertujuan untuk melihat bagaimana ketegangan mental atau emosional dapat memengaruhi penampilan fisik. Ia mengatakan saat terjadi ketegangan mental atau stres, tubuh akan mengeluarkan hormon stres yang disebut kortisol.
Hormon ini, kata dia, meningkatkan jumlah glukosa di tubuh, selain juga menghambat pertumbuhan otot dan tulang. Kondisi itulah yang membuat seseorang tampak kurang sehat sehingga membuat wajahnya terlihat lebih jelek.
“Kortisol adalah hormon yang dilepaskan ketika seseorang mengalami stres, dan memungkinkan kita mengatasinya dalam waktu singkat,” jelas Moore.
“Namun, jika itu (kortisol) meningkat lebih lama, misalnya, selama masa-masa sulit, itu bisa jadi sangat buruk bagi kesehatan kita,” imbuhnya.
Perempuan yang berprofesi sebagai dosen Psikologi di Universitas Dundee itu telah melakukan beberapa penelitian tentang kondisi ini. Dalam salah satu studi dia mengukur kadar kortisol dari sampel air liur peserta dan mengambil foto wajah mereka.
“Kami menemukan bahwa wajah laki-laki dan perempuan yang memiliki air liur dengan tingkat kortisol yang tinggi, dinilai kurang menarik dan sehat, ketimbang peserta dengan kortisol lebih rendah.”
Prof. Moore mengklaim, laki-laki yang dapat mengatasi situasi stres seketika tampak lebih menarik bagi perempuan.
“Kami percaya, hubungan antara tingkat stres yang rendah pada lelaki dan daya tarik di mata perempuan adalah karena kemampuan mengatasi situasi stres menunjukkan genetik yang kuat. Itu dianggap sebagai calon pasangan ideal dengan kemampuan memberikan gen yang baik untuk anak-anak mereka,” jelasnya.
Hal yang sama juga terjadi pada perempuan. Mereka yang jauh dari stres dianggap lebih cantik dan menarik. Sementara, mereka yang punya hormon kortisol tinggi disebut berwajah masam, sehingga kurang menarik.
Jadi, kalau Anda ingin terlihat menarik berusahalah untuk bisa mengelola stres. (Daily Mail)
Berita Terkait
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Kerjaan Bikin Sulit Fokus Jelang Liburan? Coba Terapkan Mindful Break
-
Lebih dari Sekadar Cocok, Ini Ciri-ciri Pasangan yang Sefrekuensi
-
4 Zodiak yang Terlahir sebagai Mak Comblang, Paling Jago Menjodohkan Orang!
-
Lebih dari Sekadar Drama: Bahaya Toxic Relationship bagi Remaja
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok