Mie ayam, bakso, sate lilit khas Indonesia, takoyaki asal Jepang, pizza khas Italia hingga Thai minced chicken basil yang biasa dijumpai di Thailand menjejali daftar menu "The People's Cafe" alias TPC.
Jangan heran, karena kafe TPC garapan Ismaya Group ini memang mengusung konsep 'Global street food. Itu sebabnya kita bisa menemukan beragam jajanan kaki lima dari berbagai negara di kafe ini.
Interiornya juga ditata layaknya warung kaki lima, dengan sedikit sentuhan gaya modern. Sehingga cocok dijadikan tempat bersantai dengan teman-teman maupun keluarga.
Assitant Brand Manager TPC, Shalita Selene mengisahkan, gerai ini lahir dari Ismaya Catering Cafe yang mulanya berlokasi di Grand Indonesia Mall. Hingga akhirnya pada 15 Juli 2014 lalu dikemas dengan sentuhan yang lebih modern agar dapat menjangkau segmen yang lebih luas.
"TPC cocok untuk meeting bagi pekerja kantoran, atau tempat hangout buat anak muda maupun keluarga. Istilahnya bisa jadi kafe yang nyaman buat semua orang," ujar perempuan yang akrab disapa Lita ketika ditemui di gerai TPC Kota Kasablanka.
Benar saja, ketika menyambangi salah satu gerai terbaru The People's Cafe di Kota Kasablanka, atmosfer yang segar dan modern begitu kentara. Paduan warna biru dan kuning terasa begitu atraktif.
Makan di sini, saya merasakan pengalaman bersantap di warung kaki lima. Bangku dan mejanya yang didominasi oleh unsur kayu menguatkan kesan itu. Yang membedakan adalah sepeda ontel terpajang di salah satu dinding TPC. Menurut Lita, sepeda ontel tersebut menjadi ikon TPC yang mewakili keberagaman sajian yang ditawarkan di gerai makanan ini.
"Jadi kita punya kuot 'Food is an adventure. Enjoy the journey'. Nah sepeda ontel itu kita deskripsikan sebagai transportasi untuk melakukan perjalanan menikmati kuliner di berbagai tempat. Makanya bisa dibilang menu kita cukup beragam, mewakili semua negara," imbuh Lita.
Meski mengusung tema makanan mancanegara, menu yang menjadi andalan dan menjadi favorit pengunjung adalah makanan Indonesia. Mie Nyonya Bun, Bakso iga sapi dan sate lilit adalah sederet menu favorit di sini.
"Indonesian food lebih kuat. Karena walau kita menyajikan mie ayam atau bakso yang bisa ditemui di pinggir jalan, banyak pengunjung mengakui bahwa citarasa kita sangat unik," sambungnya.
Karena penasaran, saya pun mencoba mencicipi seporsi Mie Nyonya Bun. Menu ini disajikan bersama bakso, ayam cincang, sayuran dan pangsit. Sekilas bentuknya mirip dengan mie yamin ala kaki lima.
Tapi begitu melesat di lidah, mie ini terasa begitu lezat dengan citarasa gurih yang menonjol. Dan yang membuat saya ingin menyantapnya berkali-kali adalah pangsit gorengnya yang renyah. Bagi Anda yang menyukai pedas, bisa menambahkan sambal khas TPC yang dikenal dengan sensasi pedasnya.
Kenyang menyantap menu utama, menu cemilan berupa sudah menunggu. Mungkin banyak gerai makanan lainnya yang menyajikan menu pizza, tapi saya akui bahwa pizza di TPC sangat lezat. Rasanya, satu atau dua potong tak cukup. Pizza dengan topping jamur dan lelehan keju ini terasa begitu gurih, sehingga rasanya lidah tak rela untuk berhenti mencomotnya.
Sebagai makanan penutup, saya memilih Es sirsak. Segarnya sirsak dengan campuran selasih dan sari kelapa menyiramkan sejumput kesegaran ke kerongkongan.
Namun bagi Anda yang ingin sekadar bersantai sembari mengobrol dengan teman, tersedia sejumlah pilihan minuman, termasuk beragam minuman dari Djournal Coffee.
Untuk menikmati beragam menu kaki lima Mancangera ini, Anda bisa menyambangi gerai TPC di Grand Indonesia Mall, Sumarecon Mall Serpong dan yang terbaru di Mall Kota Kasablanka. Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau, mulai dari Rp20-70 ribu.
Berita Terkait
-
Laporan Bisa Dicabut, Zendhy Kusuma Wajib Minta Maaf ke Ibu yang Janinnya Dikutuk
-
Tak Bayar Pesanan dan Ancam Karyawan, Zendhy Kusuma Dilaporkan Restoran Bibi Kelinci
-
Denny Chasmala Soroti 'Serbuan' Akun Buzzer di Kasus Gitaris Kabur Tak Bayar Makanan di Restoran
-
Surga Kuliner Baru Jakarta, 3 Restoran Keluarga Buka Bareng di Lippo Mall Nusantara
-
Pelanggan Bawa Kabur Makanan dari Restoran Tanpa Bayar, Diduga Gitaris dan Psikolog
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
Terkini
-
Tak Cuma Hamburger, Ini 10 Menu Kuliner Amerika Serikat Populer yang Menarik Dicoba
-
Rayyanza Malik Ahmad Sekolah di Mana? Sudah Pandai Mengaji Al-Fatihah
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Orang Tua: Kulit Jadi Lembap, Sehat, dan Awet Muda
-
4 Cara Membedakan Sepatu New Balance 2002R Ori vs KW, Segini Harga Aslinya
-
Peta Digital Buatan Anak Bangsa Raih Pengakuan Global di Asia Pasifik, Ini Kata Sosok di Baliknya
-
4 Rekomendasi Bat Ping Pong Murah Mulai 80 Ribu per Oktober 2025
-
Pinkan Mambo Sewa Tempat Tinggal di Kawasan Elite, Ngaku Terinspirasi Atta Halilintar
-
5 Zodiak Paling Beruntung Awal Oktober: Cancer, Pisces, Scorpio, Aquarius, dan Libra
-
Sunscreen Daviena Skincare Cocok untuk Kulit Apa? Intip Varian dan Harganya
-
Cara Menghilangkan Flek Hitam Secara Alami, Pakai 10 Bahan Dapur Ini!