Suara.com - Buat mereka pencari sensasi makanan yang berbeda, kini bisa menemukannya di restoran rollercoaster pertama, terletak di Alton Towers. Pengunjung akan terkejut ketika pesanan mereka berada di atas trek baja dan melesat cepat dengan jalur berputar-putar, kemudian dijatuhkan dari ketinggian 26 kaki kemudian turun dengan pola seperti tornado spiral ke meja mereka.
Setiap hidangan akan melakukan perjalanan dengan panjang rute 1.300 kaki sebelum akhirnya berrhenti di depan meja pelanggan. Untuk memastikan bahwas semua item menu mampu bertahan di jalur rollercoaster, setiap hidangan dimasukkan ke salah satu bagian untuk mencoba jangan sampai ada hidangan yang tumpah ketika disajikan.
Setiap lempeng akan melakukan perjalanan rata-rata 173 mil setiap minggu. Restoran ini terletak di jantung taman dan dapat ditempuh dengan berjalan kaki sebentar dari resort Enchanted Village. Restoran unik tersebut memiliki 13 meja.
Resort Executive Head Chef Dan Wilbraham mengatakan, jika pihaknya tengah kewalahan dengan respon calon pengunjung yang menanti dibukanya restoran rollercoaster itu. "Kami telah bekerja keras memastikan kegembiraan yang akan ditemukan pengunjung di restoran dengan banyak atraksi yang akan terlihat," tuturnya seperti dilansir dari Dailymail, Jumat (6/5/2016).
Sementara itu, seorang juru bicara Alton Towers mengatakan, rangkaian jalur yang rumit, berbentuk spiral merupakan tontonan menarik dan diyakini akan menjadi daya tarik tersendiri. "Setiap pengunjung restoran akan menikmati pengalaman di salah satu dari 13 meja dan dapat memilih menu baru favorit keluarga," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru