Batik yang merupakan salah satu warisan adiluhung Nusantara, perlu dijaga kelestariannya. Mulai dengan mengenakannya, mengoleksi hingga ikut terjun langsung pada proses produksinya.
Nah, untuk Anda para pecinta batik jangan lewatkan acara besar bertajuk Wasiat Agung Negeri Nusantara (Warisan) 2016 yang dibuka hari ini, Kamis (25/8/2016) di Cendrawasih Hall, Jakarta Convention Center (JCC).
Acara yang baru pertama kali diadakan ini, diresmikan oleh Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional (DEKRANAS), Mufidah Jusuf Kalla.
Dalam sambutannya, Mufidah mengatakan bahwa pameran seperti ini menjadi contoh pendirian yang konsisten seluruh lapisan masyarakat, untuk melestarikan budaya Nusantara, khususnya batik tulis.
"Dengan mengangkat tema Citra Batik Nusantara, saya yakin pameran ini bisa semakin membawa Indonesia menjadi kerajaan besar bagi industri ekonomi kreatif, khususnya batik asli Indonesia, yakni batik tulis," ungkap istri Wakil Presiden Jusuf Kalla ini.
Pameran akan berlangsung selama empat hari, mulai 25 Agustus 2016. Dan di sini pengunjung akan disuguhi karya-karya batik premium yang cantik dan elok, dari 82 pengrajin batik Indonesia. Mulai dari batik tulis, batik cap dan kombinasinya yang orisinil dan berbeda.
Karya para pengrajin yang dipamerkan telah melewati kurasi oleh kurator batik ternama, seperti Mariana Sutandi, Dudung Alie Syahbana, Haryani Winotosastro, Komarudin Kudita dan Romi Oktabirawa. Mereka akan diberikan penilaian, tentang kualitas dan seberapa orisinil karyanya.
"Perlu digarisbawahi, Warisan adalah kata yang begitu besar maknanya. Betapa tingginya tanggung jawab kita untuk menjaga dan mempertahankan peninggalan para leluhur. Selain menjaga dan mempertahankan, kita juga harus menunjukannya pada dunia, bahwa kita memiliki identitas yang tidak bisa dipandang sebelah mata," kata Direktur Meditama Binakreasi, Umi Nur Wijiati.
Selain pameran batik dari berbagai daerah di Indonesia, acara ini juga menghadirkan Peragaan Busana dan Lelang Amal Batik yang akan diadakan pada Sabtu, (27/8/2016), Games Batik, Konsultasi Batik, dan penampilan musik tradisional.
Pameran ini gratis bagi Anda yang datang menggunakan busana dengan sentuhan batik. Tapi jika tidak, Anda harus membayar Rp100 ribu sebagai tiket masuk. Jadi, pastikan kenakan batik jika ke pameran ini ya.
Berita Terkait
-
Sepatu Batik untuk Sepak Bola? Ortuseight dan Beckham Putra Satukan Budaya dan Lapangan Hijau!
-
The Power of Gen Z: Lukisan di Borobudur Jadi Simbol Perlawanan Anak Muda Pasca 'Prahara Agustus'
-
4 Rekomendasi Brand Batik Couple Modern yang Stylish dan Elegan, Wajib Tahu!
-
GJAW 2025 Diharapkan Dongkrak Penjualan Mobil Baru di Akhir Tahun
-
BBW Jakarta 2025: Lautan Buku Baru, Pesta Literasi Tanpa Batas
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus