Suara.com - Saat melakukan interview kerja, Anda mungkin mendapatkan pertanyaan "Bagaiamana Anda dalam lima tahun ke depan?". Pertanyaan ini mungkin terasa sulit untuk dijawab, karena Anda harus menatap masa depan Anda.
"Ini adalah pertanyaan yang menyebalkan karena dengan jujur, siapa yang tahu bagaimana masa depan akan terungkap?" ungkap penulis manajemen laris dan kontributor CNBC Suzy Welch kepada CNBC Make It.
Pada saat yang sama, "Anda tahu mereka mengharapkan Anda menjawab dengan mengatakan sesuatu seperti, 'Di sini, di perusahaan yang luar biasa ini!'"
Sebagian besar calon karyawan akan mengungkapkan harapan mereka bisa tetap bersama perusahaan pada saat itu. Namun, manajer perekrutan mungkin pernah mendengarnya puluhan kali sebelumnya, dan tidak akan terkesan.
"Anda memerlukan komentar yang 'wow' untuk menambahkan jawaban itu," kata Welch.
Jika Anda mendapatkan pertanyaan tersebut, berikut dua strategi untuk menjawab pertanyaan dengan jujur seperti dilansir dari Asiaone:
1. Tunjukkan Anda memahami perusahaan
"Biarkan komentar Anda menunjukkan bahwa Anda memiliki pandangan jernih tentang budaya perusahaan, dan lintas pertumbuhan industri di dalamnya," kata Welch.
Setelah Anda menyatakan ingin tetap bersama perusahaan lima tahun dari sekarang, tambahkan rincian yang menunjukkan bahwa Anda mengetahui kebutuhan organisasi dan cara kerjanya. Welch pun menuturkan cara memberikan jawaban tepat dari pertanyaan tersebut.
Baca Juga: 5 Pertanyaan Wawancara Kerja dan Cara Menjawabnya
"Dalam lima tahun, saya ingin berada di sini, mudah-mudahan telah beralih ke peran strategis. Tapi saya mengerti perusahaan ini sangat bagus dalam mengembangkan karyawan, jadi jika saya beralih ke strategi yang terjadi dalam lima tahun atau jika butuh waktu lebih lama, saya masih sangat bersemangat menjadi bagian dari organisasi ini dan misinya," imbuh Welch.
Jika Anda memberikan tanggapan tersebut, maka manajer perekrutan akan mengungkapkan bahwa Anda cerdas dan realistis.
2. Menjelaskan Anda ingin memberi dampak bagi perusahaan
Cara lain untuk mengesankan manajer perekrutan adalah menjelaskan bahwa Anda ingin memberikan dampak yang diharapkan perusahaan.
"Dalam lima tahun, saya berharap bisa berperan lebih strategis, karena saya adalah bagian dari tim yang meluncurkan ekspansi kami ke Asia." Atau Anda bisa mengatakan, "Saya berharap bisa berperan dalam membantu memperluas basis klien perusahaan yang luar biasa di sektor energi terbarukan."
"Anda baru saja mencerminkan pemahaman Anda tentang tujuan strategis organisasi. Plusnya, Anda telah menjelaskan bahwa Anda melihat lintasan karir Anda terkait dengan pencapaian mereka," kata Welch.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya