Suara.com - Tren makanan tergolong paling cepat mengalami perubahan dibandingkan tren lainnya. Jika tahun ini jajanan kaki lima asal Thailand seperti Thai Tea dan Manggo Rice serta lelehan keju mozarella di setiap menu makanan menjadi tren, maka di 2018 nanti trennya akan berubah.
Seperti dilansir laman Independent.co.uk, berikut adalah beberapa makanan yang diprediksi akan menjadi tren pada 2018 mendatang.
1. Bunga
Ya edible flowers alias bunga yang bisa dimakan akan mewarnai tren makanan pada 2018 mendatang. Anda akan mendapati bunga sebagai hiasan di berbagai makanan bahkan minuman. Ya, di tahun mendatang diprediksi minuman seperti Lavender Latte, Rose Tea hingga Hibiscus Tea mendominasi gerai makanan dan minuman.
2. Jamur
Jamur pada tahun mendatang diprediksi akan menjadi tren pangan fungsional. Penelitian memang telah banyak mengungkap khasiat jamur untuk kesehatan. Untuk itulah pada tahun mendatang, khasiat jamur akan dilirik industri sebagai makanan sehat. Bahkan bukan hanya hadir dalam bentuk makanan saja, Whole Food Markets juga memprediksi jamur bakal jadi tren untuk personal care alias sabun dan sampo.
3. Makanan Timur Tengah
Whole Foods memprediksi makanan timur tengah akan mencapai puncak kepopuleran pada 2018. Bahan-bahan pembuatannya yang alami dan kaya akan rempah menjadi salah satu alasan mengapa makanan timur tengah akan merajai pasar pada tahun mendatang.
4. Popcorn
Jika popcorn terkenal sebagai camilan pendamping saat menonton film maka tahun mendatang popcorn akan menjadi camilan primadona yang hadir dalam inovasi baru. Anda yang hobi nyemil bisa merasakan beragam camilan ringan baru di tahun 2018 mendatang.
5. Taco
Taco sudah lama jadi camilan favorit masyarakat di berbagai negara. Tapi pada 2018 mendatang kepopuleran Taco digadang-gadang bisa mengalahkan keripik kentang. Bedanya, pada tahun mendatang Taco hadir dengan variasi baru seperti dalam menu sarapan, makanan penutup bahkan sushi taco.
Tag
Berita Terkait
-
Ancaman di Balik Piring: 6 Makanan Ini Diam-diam Merusak Pembuluh Darah Anda
-
Gula, Garam, Lemak: 3 Musuh Tersembunyi di Makanan Olahan Anda? Ahli Gizi Ungkap Faktanya!
-
Rekomendasi Makanan Olahan untuk Menurunkan Berat Badan: Makanan Beku hingga Kalengan
-
Jelang Ramadan, Komisi IX Ingatkan Pentingnya Keamanan Pangan
-
Kontroversi Nakes di Papua: Pangan Lokal Ditukar dengan Mie Instan, Netizen Bereaksi Keras
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
10 Twibbon Hari Ayah: Langsung Download, Bisa Dipakai Bersama Keluarga
-
5 Cushion Lokal High Coverage Bisa Samarkan Flek Hitam, Cocok untuk Makeup Harian
-
5 Rekomendasi Bodylotion Cocok Dipakai untuk Upacara Hari Pahlawan
-
AI Buka Babak Baru Pariwisata Global: Agentic Tourism Siap Ubah Cara Dunia Bepergian
-
5 Rekomendasi Lipstik Wardah untuk Bibir Gelap: Warna Natural, Harga Mulai Rp40 Ribuan
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
13 Ide Kostum Hari Pahlawan 2025, Dari Soekarno hingga Gundala Putra Petir
-
5 Pelembap Mengandung Vitamin C Bagi yang Ingin Hempas Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah
-
Hari Pahlawan 2025 Apakah Tanggal Merah? Cek Jawaban Resminya di Sini!
-
5 Cushion Mengandung SPF yang Cocok untuk Usia 30-an, Bantu Cegah Penuaan