Suara.com - Model, penyanyi dan perancang busana Gisca Dmelia baru saja mencatatkan dirinya sebagai fashion desainer yang patut diperhitungkan. Pada akhir Desember lalu, Gisca mempresentasikan rancangan busananya di Indonesia Fashion Gallery, New York.
"Ceritanya, ada seorang agent dari New York yang melihat karya saya di Instagram. Lalu kontak saya dan menanyakan apakah saya tertarik untuk membuka market di New York. Karena menurutnya, karya dan ciri khas koleksi saya 'sangat' New York," ujar Gisca Dmelia, saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Kesempatan itu pun tak mau disia-siakan Gisca Dmelia. Di Indoensia Fashion Gallery, Gisca memperkenalkan 10 karya terbarunya dengan tema "Exotic Glamz". Dari beberapa rancangannya, Gisca memilih kain sequins dipadu dengan kain ikat Sumba yang dibuat secara printing.
"Fashion presentation-nya berjalan dengan lancar. Yang hadir para pecinta fashion di New York, juga media dan fashion bloger. Mereka semua menyambut baik," kata Gisca Dmelia.
Meski membidik pasar warga New York yang glamor, namun Gisca Dmelia tetap ingin menunjukkan unsur Indonesia di tiap karyanya.
"Menurut saya, Indonesia memiliki potensi di bidang fashion untuk di perkenalkan di mancanegara. dan saya bangga sekali waktu memperkenalkan corak ikat sumba ini. walaupun apa yang saya buat adalah dengan tekhnik print. itu juga dikarenakan masyarakat di New York mereka menyukai pakaian dengan cara perawatan yang simple," jelas pelantun "Cinta Tanda Tanya" ini.
Selain pakaian, Gisca juga perdana meluncurkan koleksi aksesorisnya dari mulai tas, sarung tangan, dan ikat pinggang. "Koleksi saya sekarang ini bisa di dapatkan di Indonesia Fashion Gallery , New York tepatnya di Manhattan," tutur Gisca.
Tag
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Latar Belakang Giorgio Antonio, Temen Dekat Sarwendah yang Punya Bisnis Mentereng
-
5 Rekomendasi Bedak dengan Kandungan Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam di Usia 40 Tahun
-
Dari Meme Kampus ke Jaringan Kreator Raksasa Asia Tenggara, Kok Bisa?
-
Kerjanya Jalan Kaki Keliling Kota, Berapa Gaji Petugas Google Maps?
-
Ramalan Zodiak 5 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karir, dan Keuangan
-
Giorgio Antonio Umur Berapa? Pengusaha yang Dekat dengan Sarwendah
-
Ramalan Zodiak Leo di Bulan November 2025: Siap-siap Kabar Tak Terduga
-
Subsidi untuk Pekerja Gaji di Bawah 10 Juta Kapan Cair? Cek Jadwal dan Syaratnya
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote