Suara.com - Anda dan pasangan sedang mencari konsep dan lokasi pernikahan yang sempurna? Jika Anda sedang pusing dan sibuk mengurus pernikahan, tampaknya Anda perlu mampir ke Senayan City.
Marriott International berkolaborasi dengan Bridestory mengadakan event "Bridestory Day" di Main Atrium, Mall Senayan City, Jakarta Pusat, yang dimulai pada tanggal 9 -11 November 2018.
Pameran ini akan menampilkan pilihan lokasi pernikahan dari 20 Marriott International Hotels and Resorts di Indonesia dan 9 vendor pernikahan untuk fotografi, undangan, hingga dekorasi pelaminan.
Bridestory Day menginspirasi dan membantu calon pengantin pria dan wanita dalam proses perencanaan pernikahan, dan pengalaman unik dalam menggelar acara pernikahan.
“Sebagai salah satu marketplace pernikahan global online terkemuka di Asia Tenggara dengan lebih dari 700.000 pengguna yang mengunjungi situsnya setiap bulan, keputusan kolaborasi ini pastinya akan menggabungkan keahlian brand dan properti Marriott International serta vendor pernikahan terkemuka melalui pop–up wedding exhibition Bridestory yang sudah dikenal luas.” seru Christopher Chung, Area Director of Sales and Distribution – Indonesia, Marriott International, Inc, Selasa 5 November 2018, dalam siaran pers seperti yang diterima Suara.com.
Marriott International Hotels and Resorts di Indonesia memiliki berbagai pilihan hotel yang spektakuler untuk menyelenggarakan pernikahan impian dan resepsi dengan tata ruang yang unik di area kota yang kuno, pusat kota maupun dengan pemandangan laut yang indah.
Pengunjung Bridestory Day akan memiliki kesempatan untuk menikmati penawaran khusus dari brand hotel Marriott International yang tersedia baik secara eksklusif selama pameran maupun sepanjang tahun.
Sebagai contoh, JW Marriott Jakarta akan menawarkan paket pernikahan khusus dengan tarif all-inclusive mulai dari Rp 250.000.000 untuk upacara dan resepsi dari Januari hingga Juni 2019. Demikian pula, The Ritz-Carlton Jakarta Mega Kuningan akan menawarkan paket khusus dengan tarif all-inclusive mulai dari Rp 300.000.000 untuk reservasi dari Januari hingga Juni 2019 serta cashback untuk reservasi sepanjang 2019.
Selain itu, selama pameran, hotel-hotel yang terpilih akan menyediakan canapes dan kue pengantin untuk menunjukkan pengunjung gaya pernikahan dari Marriott International.
Baca Juga: Tim Prabowo Bantah Rekrut Hotman Paris Jadi Pengacara
“Acara yang berlangsung selama tiga hari ini akan menandai kolaborasi pertama dari Marriott International dan Bridestory. Kami berharap kolaborasi ini menjadi pembuktian Marriott International dalam memberikan pengalaman dan layanan terbaik bagi pasangan yang sedang mengurus proses pernikahan mereka,” tutup Chung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun