Suara.com - Penggunaan ponsel pintar dengan berbagai aplikasi yang terus meningkat turut berimplikasi pada kebiasaan belanja fashion masyarakat di dunia.
Kini hanya dengan ketukan jari, masyarakat bisa berbelanja barang yang mereka inginkan tanpa harus repot-repot ke pusat perbelanjaan.
Menurut laporan State of eCommerce 2017 yang dilakukan iPrice, Indonesia merupakan pengguna aplikasi mobile tertinggi di Asia Tenggara yakni sebesar 87 persen.
Hal ini membuat industri fashion turut berbondong-bondong membuat aplikasi mobile. Salah satunya situs belanja fashion Indonesia, Dresshaus.com.
Menurut Josephine Tirtanata selaku Managing Director Dresshaus, peluncuran layanan aplikasi mobile ini merupakan strategi pihaknya dalam mengikuti pesatnya era digital dan memperluas pasar pelanggan. Untuk sementara waktu, aplikasi mobile ini baru hadir untuk konsumen pengguna sistem operasi iOS.
"Layanan Dresshaus Mobile App dapat mempermudah setiap konsumen untuk melakukan penelusuran produk sesuai keinginan dari smartphone mereka hingga ke proses pembelian," ujar Josephine dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com, Jumat (23/11/2018).
Selain menawarkan kemudahan dalam pemesanan berbagai item fashion, Josephine menambahkan, aplikasi mobile ini juga menyediakan layanan pengiriman "one-day shipping" ke seluruh Indonesia dan juga "same-day" shipping untuk pengiriman wilayah Jakarta.
"Selain itu, keunggulan lain dari Dresshaus Mobile App adalah setiap pelanggan yang menggunakan aplikasi ini akan dengan lebih cepat mendapat berita seputar koleksi produk terbaru hingga promosi potongan harga," tambah dia.
Dalam masa peluncuran Dresshaus Mobile App, Josephine mengatakan bahwa konsumen berkesempatan mendapatkan promo menarik seperti diskon 10-15 persen khusus untuk pengguna aplikasi dan beragam promo lainnya.
Baca Juga: Festival Belanja Online Tahun Ini Kedepankan Produk Lokal
Dresshaus sendiri telah menggandeng lebih dari 60 fashion label asal Indonesia mulai dari kategori pakaian formal dan semi-formal, aksesoris perhiasan, kecantikan hingga tas dan sepatu. Dresshaus juga melayani pengiriman ke seluruh Indonesia hingga internasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya