Suara.com - Memilih sepatu untuk berolahraga tidak boleh sembarang pilih. Jika salah maka akibatnya bisa fatal. Kaki bisa cedera dan berisiko menjalar ke cedera bagian tubuh yang lain.
Itulah mengapa Denny Sumargo sangat berhati-hati dalam memilih sepatu yang akan dipakainya berolahraga. Sebagai mantan atlet basket nasional, pengalaman Denny Sumargo dengan berbagai sepatu sport sudah sangat banyak, jadi ia tahu betul pertimbangan apa saja yang harus dilakukan dalam memilih sepatu.
Berikut 5 pertimbangan penting memilih sepatu sport yang nyaman di kaki ala Denny Sumargo.
Kenali bentuk kaki
“Kenali betul bentuk kaki, khususnya bagian telapak kaki. Karena kalau olahraga tumpuannya telapak. Dan, bagian yang paling penting dari semua bagian tubuh kita menginjak bumi itu adalah kaki. Orang Asia rata-rata telapak kakinya flat. Jadi pilih sepatu yang telapaknya menunjang bentuk kaki,” ujarnya.
Jangan beli online
“Usahakan jangan membeli sepatu secara online. Sebab kita nggak bisa coba dan ngerasain nyaman atau enggak dipakai. Kalau beli sepatu kalau bisa datang ke toko cobain sambil dipakai jalan beberapa langkah,” sambungnya.
Perhatikan ukuran
“Masih berhubungan dengan mencoba sepatu, sebaiknya mencoba sepatu tidak dengan kaus kaki. Lebihkan setengah nomor dari ukuran kaki asli, dan kalau bisa mencoba saat sore hari karena sore itu ukuran kaki sedang berada di kondisi membesar,” paparnya.
Baca Juga: Ryuji: Persija adalah Rumah Saya
Lihat teknologinya
“Dan buat saya sendiri harga sepatu itu nggak apa-apa agak sedikit lebih mahal. Tapi kita harus lihat juga teknologinya. Jadi saat memilih sepatu kita harus lihat darimana brand ini datang dibuatnya seperti apa,” kata Denny.
Baca review
“Jangan lupa baca bagaimana testimonya dari setiap orang dan siapa saja yang sudah memakai. Karena itu penting banget untuk kita memilih sebuah sepatu terutama sepatu sport. Saya biasa riset dulu di online, apakah yang mereka bicarakan tentang sesuatu yang jujur atau nggak. Karena sekarang banyak banget orang packaging bagus tapi secara kualitas tidak bagus,” tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Kulitmu Masih Muda, Jangan Dibebani! Begini Panduan Skincare Anti Ribet ala Dokter
-
Perjalanan Karier Gubernur Riau Abdul Wahid: Dulu Jadi Cleaning Service, Kini Kena OTT
-
Bagaimana Kisah Junko Furuta? Fotonya Picu Protes Netizen Jepang Usai Dipajang Nessie Judge
-
5 Rekomendasi Sunscreen Ringan, Anti Makeup Longsor untuk Usia 40-an
-
Arti Istilah Mabuk Agama, Lebih Berbahaya dari Korupsi?
-
5 Rekomendasi Lip Gloss Rp40 Ribuan untuk Bibir Hitam agar Terlihat Plumpy dan Juicy
-
Profil Gamal Albinsaid, Disebut Sosoknya Mendekati Zohran Mamdani Wali Kota Muslim Pertama di NY
-
Bikin Deddy Corbuzier dan Sabrina Debat, Begini Hukum Nafkah untuk Istri yang Bekerja
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka