Suara.com - Ribuan pendaki dari berbagai daerah di Indonesia melakukan pendakian untuk merayakan pergantian Tahun Baru 2019 sambil menikmati pesona alam yang indah di Gunung Kerinci, Jambi.
Gunung Kerinci menjadi magnet bagi pendaki untuk merasakan sensasi pendakian gunung yang dijuluki atap Sumatera atau gunung tertinggi kedua di Indonesia.
Seorang pendaki, Arifin Alamudi,berasal dari Medan, Sumatera Utara, mengatakan mendaki saat menyambut tahun baru adalah bentuk perjalanan spritual untuk sendiri menepi dari keramaian dan instropeksi diri dekat dengan alam dengan bermeditasi dan menembus batas kemampuan fisik dan merenungi apa yang telah terjadi sepanjang 2018.
"Ya sambil mengkaji diri untuk resolusi 2019 jadi pribadi yang lebih baik," katanya melalui pesan singkat karena masih berada di Puncak Gunung menunggu pergantian tahun baru.
Ia menceritakan meski dirinya telah memiliki pengalaman naik gunung, namun pendakian ke Gunung Kerinci kali ini merupakan pengalaman pertama baginya.
“Sejumlah perbekalan telah disiapkan sejak jauh hari seperti logistik, obat-obatan dan yang lebih penting adalah persiapan fisik dan mental,” katanya.
Gunung Kerinci masuk dalam kawasan BBTNKS (Balai Besar Taman Nasional Kerinci Seblat) adalah kawasan konservasi Asean Heritage Site dan World Heritage Site dari Unesco tahun 2004. BBTNKS juga ditetapkan sebagai situs Warisan Dunia The Tropical Rainforest Heritage Of Sumatera (TRHS) tahun 2006.
Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) adalah taman nasional terbesar kedua di Indonesia dengan luas kurang lebih 1.3 juta hektar.
Danau Gunung Tujuh juga merupakan salah satu danau vulkanik tertinggi di Asia Tenggara, yang menarik wisatawan mendaki Gunung Kerinci.
Baca Juga: Terpilih Jadi Miss Afrika 2018, Rambut Finalis Asal Kongo Ini Terbakar
Gunung Sibayak
Gunung Sibayak memiliki ketinggian 2.094 mdpl ini berada di dataran tinggi Karo, Kabupaten Karo yang juga selalu ramai pendaki untuk sambut tahun baru di puncak gunung.
Gunung Sibayak merupakan salah satu gunung berapi aktif dengan kawah belerang berbatu cadas menawarkan pemandangan berbeda dan suasana berbeda dari gunung lainnya.
Kawah seluas 40.000 meter tersebut memiliki kandungan solfatara yang tinggi, sehingga uap belerang pun mampu menyemburkan hawa panas terus-menerus. Kawah ini juga dikelilingi batuan lava andesit yang membuat pesonanya semakin unik dan eksotis.
Bukit Paropo
Danau Toba dengan View Bukit Segitiga di kawasan Paropo, Desa Silahisabungan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, juga menjadi destinasi para pecinta alam atau traveller.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI