Suara.com - Kehilangan seseorang yang disayangi adalah pengalaman yang sangat menyedihkan. Terkadang butuh waktu sendiri untuk berduka atas kehilangan mereka. Namun, bagaimana jika di saat berduka seperti itu malah dapat pesan mengejutkan yang bikin keadaan semakin runyam?
Dilansir dari Mirror, seorang pria jelas tidak memiliki rasa hormat terhadap perasaan berduka temannya setelah ditinggal meninggal sang pacar.
Pria itu mengirim beberapa pesan mengejutkan dengan tujuan untuk menghibur teman wanitanya, tapi malah berakhir kacau. Si pria seakan tak memahami jika ditinggal pacar meninggal benar-benar sangat berat.
Tangkapan layar percakapan mereka berdua dibagikan di Reddit setelah wanita itu mengunggahnya di Facebook.
Pria yang tidak disebutkan namanya itu memulai dengan memberi tahu si wanita bahwa dia turut berduka dan dirinya bersedia dihubungi kapan pun si wanita membutuhkan teman.
Si wanita berterima kasih padanya. Hanya saja, dia melihat si pria menginginkan sesuatu yang lebih lewat kalimat, ''Apapun, bahkan jika kamu hanya ingin seseorang untuk diajak bicara.''
Wanita itu tidak membalas, tapi si pria terus mengirimi pesan lagi dan malah mengungkapkan perasaannya. ''Tolong ketahuilah semua hal yang telah kita lalui, aku tidak akan pernah mencintai yang lain seperti aku mencintaimu,'' tulis dia.
Si wanita sendiri sudah mengatakan kepada pria itu untuk mundur karena sekarang bukan saat yang tepat. Dengan cepat ia mengatakan kepadanya bahwa dia sungguh tidak berminat untuk melakukan percakapan semacam ini.
Namun pria itu tetap saja tidak menerima penolakannya. ''Oke, maaf karena mencintaimu. Senang kamu melihatku seperti b***ngan sementara kamu adalah hidupku. Jangan khawatir, aku tidak akan mengirimimu pesan lagi,'' ungkap dia.
Baca Juga: Cinta Laura Alergi Dengar Orang yang Singgung Berat Badan
Si wanita pun tidak tahan dan mengancamnya untuk berhenti atau akan memblokir nomor pria itu. ''Pacar saya baru saja meninggal, apakah kamu mengerti?''
Meski begitu, pria itu tampaknya masih tidak mau mengerti dan pesan-pesan berikutnya terkesan begitu tidak berperasaan.
''Sampai jumpa. Mungkin jika aku mati, mungkin kamu baru akan peduli,'' pesan pria tersebut. ''Mengemudi pulang berharap aku mati dan kamu juga sangat merindukanku.''
Orang-orang di Reddit juga terkejut dengan pesan mengejutkan dari pria itu. Seseorang berkomentar, ''Itu sangat gila.''
''Dia mungkin berpikir 'Ya, dia masih lajang! Inilah kesempatan saya.' Dasar picik,'' komentar yang lain. (Suara.com/Yasinta Rahmawati)
Berita Terkait
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Jerome Polin Berduka: Kenang Sosok Ayah yang Penuh Kasih dan Rendah Hati
-
Dimana Mpok Alpa Dimakamkan? Tempat Istirahat Terakhir Sang Komedian yang Wafat karena Kanker!
-
Misteri Plastik Hitam di Tangan Diplomat Muda Arya Daru, Rekaman CCTV Ungkap Fakta?
-
7 Artis Berduka Atas Kepergian Diogo Jota, Ari Lasso hingga Desta Emosional
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Pekerjaan Rehan Mubarak yang Lamar Dara Arafah, Dijuluki Prince Mateen Versi Indonesia
-
Apa Arti Istilah NPC? Dipakai Anies untuk Kritik Oxford soal Penemu Rafflesia Hasseltii
-
3 Parfum Aroma Jasmine untuk Kesan Anggun dan Tradisional bagi Calon Pengantin
-
Menyingkap Pesona Tersembunyi Gua Jomblang: Dari Cahaya Hingga Ekosistem
-
4 Serum Mengandung Retinal untuk Atasi Penuaan Dini, Hempas Kerutan dan Garis Halus
-
Apa Manfaat Air Mawar untuk Wajah? Ini 5 Merk Skincare yang Gunakannya
-
3 Zodiak Dapat Keajaiban Besar Mulai 26 November 2025: Kombinasi Rezeki dan Hoki
-
4 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Lavender yang Tahan Lama: Wearable, Wanginya Bikin Tenang
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda