Suara.com - Momen Langka, Air Terjun Niagara Berubah Warna Karena Hal Ini.
Air Terjun Niagara merupakan salah satu air terjun terbesar di dunia. Letaknya berada di garis perbatasan internasional antara negara bagian Amerika Serikat New York dengan provinsi Kanada Ontario. Air Terjun Niagara biasanya putih bening dan kebiruan.
Namun, baru-baru ini terjadi momen langka di air terjun tersebut. Air yang biasanya berwarna putih bening kebiruan, berubah menjadi hijuau. Lebih mengherankan langi perubahan warna di air terjun buka akibat fenomena alam.
Dilansir dari The Daily Hive, Sabtu (16/3/2019) perubahan warna Air Terjun Niagara berubah menjadi hijau karena ikut merayakan St. Patricks Day.
St. Patricks Day merupakan sebuah ritual budaya dan keagamaan dari Irlandia yang diperingati setiap 17 Maret. Pringatan yang juga dirayakan di beberapa negara itu merupakan simbol penghormatan terhadap misionaris bernama Maewyn Succat.
Peringatan St. Patricks Day sendiri memang identik dengan warna hijau. Pada hari itu seluruh penduduk biasanya mengenakan baju berwarna hijau.
Tak mau ketinggalan, Air Terjun Niagara juga ikut merayakan St. Patricks Day. Bekerja sama dengan Global Greening Tourism Ireland, pihak pengelola Air Terjun Niagara akan menghiasi destinasi tersebut dengan ratusan lampu LED berwarna hijau.
''Bersama-sama, ratusan lampu ini akan menciptakan pemandangan menakjubkan yang tak boleh dilewatkan satu tahun sekali,'' ungkap salah satu pengelola acara dilansir Guideku.com dari laman This is Insider.
Selain itu, warna hijau di juga menjadi salah satu bentuk kampanye peduli lingkungan Global Greening. Perubahan warna hijau pada Air Tejun Niagara bisa disaksikan mulai dari jam 7 malam hingga 2 pagi, pada hari Minggu.
Baca Juga: Tingkatkan Pariwisata Bali, Sinyal 4G Smartfren Sentuh Pantai Pandawa
Bukan hanya Air Terjun Niagara berubah warna, sejumlah destinasi wisata ikonik dari berbagai negara juga ikut merayakan St. Patricks Day. Di antaranya ada Gedung Opera Sidney, Christ the Redeemer di Rio de Janeiro, Menara Pisa dan masih banyak lagi. (Arendya Nariswari)
Berita Terkait
-
Fenomena Langka! Sebuah Pohon Tua di Estonia Semburkan Air Terjun
-
4 Air Terjun di Sumba Timur, Tiap Angle Memukau Bak Serpihan Surga
-
Ini Lho Waktu Terbaik Menikmati Pesona Air Terjun Jog Falls
-
Habiskan Weekend di Air Terjun Lau Lutih, Bisa Dapat Ketenangan
-
Ada Air Terjun Bertingkat di Desa Terpencil di Kosta Rika
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Dari UMKM ke Standar Global, Ketika Industri Kosmetik Lokal Didorong Naik Kelas
-
Oase Hijau di Jakarta Selatan: Hunian Premium yang Tak Lagi Sekadar Investasi, Tapi Gaya Hidup
-
4 Sepatu Wanita Slip On TOMS untuk Tampilan Kasual dan Trendi, Nyaman Dipakai Kapan Saja
-
Nisfu Syaban 2026 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Puasa dan Amalan yang Gen Z Wajib Tahu
-
4 Rekomendasi Sunscreen SPF 35 untuk Anak Sekolah, Ringan tapi Tetap Melindungi
-
6 Hikmah Tradisi Munggahan Sebelum Puasa Ramadan untuk Umat Muslim
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 95 Revisi 2023: Soal Hikayat Si Miskin
-
5 Cushion High Coverage untuk Menutup Ketidaksempurnaan Kulit Usia 40 Tahun, Bye Noda Hitam
-
Bagaimana Cara Memilih Cushion yang Tidak Menyebabkan Jerawat? Cek 3 Rekomendasi Produknya
-
Kapan Waktu Tepat Munggahan Ramadan 2026? Cek Jadwal Ideal di Sini!