Suara.com - Bagi banyak wanita, memakai makeup adalah salah satu cara meningkatkan kepercayaan diri. Namun sayangnya, wanita ini malah dihujat warganet karena memakai full makeup 4 hari setelah melahirkan.
Melansir dari Mirror, pada 19 Januari 2019 lalu, Sophie Attwood melahirkan anak pertamanya, bayi perempuan yang dinamai Isla. Empat hari kemudian, wanita berusia 27 tahun itu tampak berpakaian rapi dan pergi keluar untuk menikmati hidangan lezat bersama tunangannya, Daniel Lewis.
Sophie Attwood, seorang direktur pelaksana PR dari Staffordshire ini, berbagi foto dirinya di media sosial setelah malam itu. Di luar prediksi, kolom komentarnya jadi penuh dengan hujatan.
Banyak komentar kejam yang mengatakan bahwa dia seharusnya tidak meninggalkan rumah dan memakai makeup. Ia menerima komentar seperti, "Empat hari dan kamu punya wajah penuh make-up ?! Lol di mana letak prioritasmu?"
Ada juga yang mengatakan, "Anda menghabiskan beberapa hari pertama yang berharga di restoran! Konyol!"
Ia pun begitu terkejut dengan reaksi negatif warganet. "Orang-orang, termasuk teman-teman saya, mulai mempertanyakan mengapa saya keluar rumah, memakai makeup dan tidak menghabiskan waktu di rumah bersama bayiku," ungkap Sophie Attwood.
Tidak terima, Sophie memilih melawan balik. Dalam sebuah posting baru-baru ini kepada ribuan pengikutnya di Instagram, dia mengungkapkan mengapa dirinya memutuskan untuk berbicara tentang reaksi keras terhadap fotonya.
"Saya memikirkannya dan saya menyadari bahwa jika saya dapat membuat satu mama baru sadar bahwa Anda dapat melakukan APA PUN YANG KAMU INGIN. Menjadi ibu itu sulit, jadi mari kita saling mendukung satu sama lain," tulisnya.
Bagaimana menurutmu? Apakah salah memakai full makeup beberapa hari setelah melahirkan?
Baca Juga: Tampak Sederhana, Shah Rukh Khan Ternyata Butuh Berjam-jam untuk Dandan
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Arti Istilah Mabuk Agama, Lebih Berbahaya dari Korupsi?
-
5 Rekomendasi Lip Gloss Rp40 Ribuan untuk Bibir Hitam agar Terlihat Plumpy dan Juicy
-
Profil Gamal Albinsaid, Disebut Sosoknya Mendekati Zohran Mamdani Wali Kota Muslim Pertama di NY
-
Bikin Deddy Corbuzier dan Sabrina Debat, Begini Hukum Nafkah untuk Istri yang Bekerja
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka
-
5 Potret Terbaru Diana Pungky, Wajah Awet Muda di Usia Setengah Abad Lebih
-
Kisah Tragis Junko Furuta, Remaja Jepang yang Menjadi Korban Kekerasan dan Pembunuhan
-
7 Parfum Pria Murah Wangi Segar dan Tahan Lama, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Shio Paling Hoki Finansial 6 November 2025: Kelinci, Kambing hingga Ular Panen Rezeki