Suara.com - Sebagian besar model memulai karir di usia belasan tahun dan pensiun di awal 30-an. Beberapa yang beruntung, bisa eksis hingga akhir usia 30-an. Tapi umumnya, karir modelling tak bisa lagi berkilau seperti di usia 200-an.
Namun tidak bagi perempuan asal Hong Kong bernama Alice Pang. Alice kini berusia 96 tahun, dan ia memulai karir menjadi model pada usia 93 tahun atau sekitar tiga tahun lalu.
Pesona Alice terlihat karena dirinya kerap mengenakan pakaian bagus dan tampak elegan. Sampai suatu ketika, cucu Alice melihat sebuah iklan online yang menampilkan model senior berusia 65 tahun.
Sang cucu kemudian mengirimkan foto-foto Alice, sampai kemudian Alice mendapat panggilan pertamanya sebagai model.
Alice Pang lalu memutuskan untuk mencoba, dan kini Alice dinobatkan sebagai salah satu model senior terbaik di Asia, dan juga yang tertua di Asia.
"Cucu perempuan saya melihat mereka mempekerjakan model senior yang berusia lebih dari 65 tahun dan dia mengirim foto saya, dan ternyata mereka menyukai saya. Saya tidak tahu bagaimana menjadi model pada awalnya, sehingga manajer saya mengajari saya banyak hal dan gadis-gadis itu membantu saya dalam merias wajah. Secara bertahap saya mengembangkan minat dalam pemodelan dan menjadi lebih baik," kata Alice dalam sebuah wawancara bersama YiTiao, seperti dikutip dari Oddity Central.
Kini Alice telah menjalani karirnya sebagai model untuk banyak produk mulai dari iklan kosmetik, kamera, hingga bisnis.
Alice sendiri lahir pada tahun 1923, jauh sebelum Indonesia merdeka.
Berbicara kepada media, Alice mengaku tak pernah bermimpi akan menjadi model untuk merek-merek fesyen kelas atas seperti Gucci, Ellery, atau Valentino,
Baca Juga: Duh, Seksinya Mantan Pesepakbola yang Kini Jadi Model Victoria's Secret Ini
Hal yang bikin kesal, di usianya yang sudah sangat tua, Alice mengaku tak pernah benar-benar menjaga pola makan dan berdiet. Dia bahkan tidak memiliki rutinitas olahraga rutin. Tapi, tampaknya dia cukup beruntung karena memiliki tubuh yang ramping dan raut wajah yang segar.
"Olahraga pasti baik untuk Anda dan banyak yang akan melakukan olahraga pagi, tetapi saya tidak melakukannya. Itu wajar saja," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
5 Vitamin untuk Perempuan Jelang Menopause, Cocok Diminum sejak Usia 40-an
-
Apa Arti Mens Rea? Special Show Pandji Pragiwaksono yang Bikin Panas Dingin
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli