Suara.com - Cantik Buat Mejeng di Instagram, Jadi Alasan Milenial Suka Makan Pizza.
Menurut survei yang dilakukan OnePoll, banyak milenial menyukai pizza bukan karena saus tomatnya yang luar biasa enak, tapi karena tampak cantik di Instagram.
Survei tersebut disponsori oleh perusahaan makanan Italia yaitu Napolina (yang tidak memiliki kepentingan dalam hasil survei) dan dilakukan terhadap 2.000 orang dewasa.
Mengutip Nypost, hasilnya sungguh mengejutkan, mereka menemukan bahwa hampir tiga perempat milenial berusia 22 hingga 35 tahun menyebut makanan Italia tersebut sebagai masakan favorit mereka.
Namun menurut jajak pendapat yang sama, para milenial tidak memilih pizza karena 'kesenangan murni' alias karena alasan rasa pizza yang lezat dengan keju parmesan yang menumpuk, melainkan karena alasan estetika saja.
Sekitar 1 dari 10 responden milenial mengatakan kepada OnePoll bahwa mereka menyukai makanan Italia karena alasan “Instagrammable”. Beberapa responden bahkan mengakui bahwa mereka menyukai pizza yang kadang nampak lebih mewah daripada masakan lainnya.
Rata-rata dari responden milenial memposting foto Instagram makanan Italia tiga kali sebulan. Jadi intinya, hidangan apa yang paling enak secara visual?
Jawabannya adalah pizza dengan 41% responden mengatakan bahwa pizza adalah makanan yang paling menarik untuk diposting di media sosial.
Baca Juga: Pekerjaan Impian Banget, Cuma Nyicipin Garlic Bread di Domino's Pizza
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Mahsuri Saus Sachet, Bikin Hidangan Buka dan Sahur Lebih Praktis
-
Kulit Kencang Tanpa Bedah? Bongkar Cara Kerja Morpheus8 Brust untuk Dagu hingga Paha!
-
5 Rekomendasi Running Shoes Lokal Terbaik untuk Semua Kebutuhan Lari
-
Generasi Muda Mendominasi Bisnis Kuliner, Tapi 80 Persen Gagal: Ini Rahasia Bertahan Menurut Ahli
-
Terpopuler: Suami Boiyen Kena Kasus Apa hingga Cushion Wardah untuk Tutup Kerutan
-
Tren Perjalanan Kelompok Kian Diminati, IOITE 2026 Tawarkan Solusi Pengalaman Terkurasi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2026 untuk Kulit Kering dan Kusam Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Serum Anti-Aging Korea Terbaik untuk Usia 45 Tahun, Hempaskan Kerutan
-
5 Sunscreen untuk Cegah Flek Hitam Usia 35 Tahun, Wajah Tetap Awet Muda
-
5 Serum Lokal Kandungan DNA Salmon untuk Atasi Kulit Kendur dan Flek Hitam