Suara.com - Jangan malu kalau kamu perempuan dan doyan makan. Gara-gara hobi makan, seorang perempuan bernama Charna Rowley justru mengaku berhenti kerja demi bisa menikmati makanan China dan McDonald kesukaannya sepuas hati, serta merekamnya dan mengunggahnya ke Youtube.
Bukan hanya itu, Charna juga sangat hobi mengonsumsi makanan pesan antar. Sang ibu bahkan mendukung hobinya tersebut. "Ibu awalnya melihat ini sebagai hobi. Tetapi begitu dia melihat hasratku dan hal-hal berikut yang berhasil aku dapatkan, dia berubah pikiran. Sekarang dia berpikir aku harus melakukannya, apalagi aku masih muda dan aku punya kesempatan," katanya seperti dilansir dari Mirror.
Sebelum menjadi tukang makan dan terkenal di YouTube, Charna bekerja sebagai admin di sebuah perusahaan. Kini ia berharap dapat menjadi bintang YouTube dengan konten-konten mukbang atau makan besar yang menarik.
Lewat salah satu video, perempuan asal London berusia 22 tahun tersebut memfilmkan dirinya sedang mengonsumsi sekitar 5.5000 kalori dalam satu waktu.
"Aku harus menunjukkan betapa percaya dirinya aku. Mungkin ada sesuatu yang tersangkut di gigi atau di sekitar mulut, tetapi orang-orang suka betapa lucunya aku," kata perempuan tersebut.
Meski begitu, Charna juga mengaku kerap mendapat celetukan negatif. "Mereka memberitahuku betapa gemuknya aku."
Charna yang kini memiliki berat 101 kg mengaku pergi ke gym empat kali dalam seminggu untuk menyeimbangkan makanan tidak sehat yang telah ia makan.
Charna membagikan videonya lewat akun Charnation. Dia biasa membuat dua video berdurasi setengah jam setiap minggu dan sejauh ini telah menghabiskan uang ribuan pound untuk membiayai 'hobinya'.
Baca Juga: Anak Doyan Makan Buah, Ketimbang Makan Nasi? Ini Saran Ahli
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Moisturizer Ceramide untuk Memperbaiki Skin Barrier bagi Ibu Muda, Mulai Rp20 Ribuan
-
Bukan Sekadar Enak: Cek Batas Aman Konsumsi Ramen Menurut Ahli Gizi
-
5 Aturan Feng Shui untuk Menarik Rezeki dan Keberuntungan
-
7 Moisturizer Lokal Tanpa Alkohol dan Parfum, Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Sleeping Mask untuk Mencerahkan Wajah Usia 30-an, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki