Suara.com - Perayaan tahun baru di Jakarta, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) jadi salah satu destinasi favorit yang banyak dikunjungi warga. Tapi masalah yang sering terjadi di momen pergantian tahun adalah pengunjung yang membludak, alhasil kendaraan tidak bergerak di tempat karena macet.
Nah, agar kunjungan tetap nyaman, perhatikan beberapa imbauan Humas TMII sekaligus Ketua Panitia Pekan Desember Natal dan Tahun Baru, Dwi Atmodjo, sebagai berikut.
1. Datang lebih awal
Bukan pemandangan baru jika pengunjung lebih memilih menggunakan kendaraan pribadinya untuk datang ke TMII, mengingat TMII berkonsep kompleks yang lebih nyaman berkeliling menggunakan kendaraan.
Nah, biasanya menjelang pergantian tahun baru ini, antrian kendaraan semakin padat dan cenderung tidak bisa bergerak. Agar nyaman, Dwi menyarankan bagi yang ingn melewati pergantian tahun di TMII, untuk datang sejak sore hari agar mudah memarkir kendaraan, sehingga waktu pergantian tahun sudah nyaman dan ada di dalam.
"Pada malam tahun baru bisa datang lebih sore, sehingga tidak terlalu padat di malam harinya, bisa lebih nyaman sudah ada di dalam Taman Mini, dan juga tetap jaga keamanan diri sendiri maupun keluarga dan barang-barang," ujar Dwi kepada Suara.com, Selasa (31/12/2019).
2. Gunakan kendaran umum atau online
Kiat ini bisa digunakan jika sudah terlampau sore atau malam datang ke TMII, karena biasanya kendaraan akan sulit masuk mengingat kendaraan dan parkiran di dalam sudah membludak.
Gunakan kendaraan umum atau taksi online akan memudahkan, karena Anda bisa berjalan kaki saat sudah di dalam TMII, dan tak perlu mencari parkir kendaraan dan terjebak kemacetan.
Baca Juga: Pesona Grand Maerakaca, Taman Mini Jawa Tengah yang Instagramable
"Kemudian kalau memang terjadi kemacetan, lebih baik hindari kelelahan di jalan. Sekarang kan lebih mudah di jalan dengan taksi online, semua dengan basis digital itu akan mempermudah," papar Dwi.
3. Bawa tikar atau alas untuk duduk
Menurut Dwi, pihak TMII mempersilahkan pengunjung untuk duduk dan menggelar tikar di manapun di dalam Taman Mini selama tidak menganggu ketertiban lalu lintas. Membawa tikar dan beristirahat di anjungan juga akan memberikan kenyamanan saat lelah berkeliling TMII.
"Mereka mau bawa ransel atau logistik sendiri, dengan membawa tikar duduk di pinggir danau menyaksikan kepulauan Indonesia, melihat kereta gantung dan hiburan lain, kita terbuka," tuturnya.
4. Jangan asik dengan gadget
Kata Dwi, biasanya saat pengunjung sedang membludak, banyak anak yang terpisah dari orang tuanya. Jadi, Dwi memperingati orangtua untuk tidak sibuk sendiri dan memperhatikan anggota keluarganya. Meskipun, pihak TMII sudah melakukan antisipasi jika adanya anak hilang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun