Suara.com - Pilihan mode Melania Trump kembali mendapat kritikan setelah banyak dari warganet mengatakan bahwa dirinya mengenakan kantong sampah.
Diketahui bahwa Melania Trump memakai coat seharga puluhan juta. Ia memakainya saat mendampingi Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Mereka menghadiri pertandingan football antar kampus tingkat nasional di New Orleans, Senin (13/01/2020) malam waktu setempat. Penampilan Melania Trump mencuri atensi karena memakai coat yang mengilap.
Coat yang dipakai Melania Trump merupakan salah satu koleksi dari label Scanlan Theodore. Harganya hampir USD 2.000 atau setara dengan kurang lebih Rp 27 juta.
Dilansir dari laman Express, penampilan dirinya langsung mendapatkan banyak kritikan di media sosial. Mulai dari mengatakan pakaian yang dipakai Melania Trump seperti jas hujan hingga kantong sampah.
"Saya masih bertanya-tanya mengapa Melania mengenakan jas hujan ke Superdome," kata salah satu warganet.
"Melania memulai debutnya dengan pakaian yang mirip kantong sampah," kritik warganet lainnya.
"Mengapa Melania mengenakan kantong sampah di Kejuaraan Nasional?" nyinyir seorang warganet.
Di sisi lain, masih ada beberapa warganet yang memuji penampilan Ibu Negara tersebut. Mereka mengatakan bahwa penampilan Melania Trump sangat mengesankan.
Baca Juga: Super Gemas! 5 Gaya Gempita Nora Marten Main Tik Tok
"Dia tanpa pertanyaan adalah salah satu Ibu Negara paling menakjubkan yang pernah ada," puji salah satu warganet.
"Apa yang kami lihat bukan pakaian, tapi Trench Coat yang indah. Saya pikir dia mengenakannya dengan baik," komentar dari warganet lainnya.
Sebelumnya, warganet juga berdebat tentang warna coat yang dipakai Melania Trump. Banyak yang bertanya-tanya, apakah coat tersebut berwarna hitam atau biru navy?
Namun dilansir dari laman resmi brand Scanlan Theodere, coat 'Leather Trench Black' itu hanya tersedia dalam warna hitam dan cokelat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
5 Rekomendasi Promo Alat Elektronik di Opening Hartono Pakuwon Mall Jogja, Diskon hingga 80 Persen!
-
5 Rekomendasi Hair Oil Penumbuh Rambut untuk Lansia, Akar Jadi Kuat
-
Apa Pendidikan Aurelie Moeremans? Berani Tulis Buku Broken Strings tentang Grooming
-
9 Potret Aurelie Moeremans yang Jadi Korban Grooming Usia 15 Tahun
-
Silsilah Keluarga Aurelie Moeremans, Jadi Korban Grooming Usia 15 Tahun
-
5 Perawatan Rambut Sehat Versi dr Tirta, Ampuh Cegah Rontok di Usia Matang
-
7 Trigger Warning Buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans
-
Sinopsis Broken Strings, Buku Aurelie Moeremans yang Angkat Isu Grooming
-
Apa Arti Broken Strings? Judul Buku Aurelie Moeremans yang Memilukan
-
Biodata dan Agama Aurelie Moeremans yang Rilis Buku Broken Strings