Suara.com - Suka merasa gatal ketika bangun tidur atau ketika sedang tiduran di sofa? Mungkin penyebabnya adalah tungau yang bersembunyi di sudut kasur atau sofa. Ya, tungau memang suka menggigit dan menghisap darah. Keberadaannya tentu membuat tidur jadi tidak nyaman.
Menurut National Health Services (NHS), Anda bisa mengecek keberadaan tungau di kasur dengan melihat tanda berikut:
- Munculnya bekas gigitan berwarna merah dan gatal di kulit. Bahkan dalam beberapa kasus yang parah, bintik ini bisa menjadi bisul berisi nanah atau menyebabkan ruam-ruam.
- Adanya bintik-bintik hitam di kasur, yang merupakan kotoran dari tungau.
- Anda mungkin kerap melihat ada cangkang berbintik atau belang yang ditinggalkan oleh tungau.
- Adanya telur kecil berwarna putih di sela-sela dan lipatan kasur.
- Bintik-bintik darah di sprei, bisa jadi tungau yang tertekan tubuh saat bergerak di kasur.
Nah, supaya tungau pergi dari kasur dan sofa serta tidak mengganggu Anda lagi, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti dikutip dari Times Indonesia.
1. Rutin ganti sprei
Mengganti sprei secara berkala dalam waktu yang sangat dekat sangat dianjurkan. Tak hanya menggantinya, Anda juga harus mencuci sprei dengan cara khusus. Yakni, rendam lebih dulu menggunakan air panas yang dicampur dengan deterjen serta anti bakteri.
Agar tungau bisa mati, setelah sprei dicuci bersih, jemur di bawah terik matahari hingga benar-benar kering. Setelah itu setrika untuk memastikan tungau benar-benar hilang dari sprei.
2. Jemur kasur, bantal, dan guling
Sifat tungau yang senang bersarang di tempat lembap membuatnya tidak akan bisa bertahan hidup jika dijemur di bawah terik matahari. Untuk itu, selain mengganti sprei, Anda juga perlu menjemur kasur, bantal, guling, dan selimut.
Tujuannya agar benda-benda tersebut tidak menjadi tempat yang disinggahi tungau. Kalau memang sudah terlambat, menjemur bisa membuat tungau tersebut mati.
Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Meredakan Ruam dan Gatal akibat Digigit Tungau
3. Semprotkan air garam
Anda bisa mencampurkan garam dengan air, lalu semprotkan ke tempat tungau bersarang seperti tempat tidur, sofa, atau karpet. Dalam waktu beberapa jam, tungau akan keluar dengan sendirinya dan mati. Setelah itu, jangan lupa untuk membersihkannya menggunakan sapu .
4. Bunga Daun Pandan
Cara sederhana lainnya adalah dengan meletakkan bunga daun pandan di tempat tungau bersarang. Meski bagi manusia baunya cukup harum dan khas, tapi aroma yang keluar dari daun bunga pandan membuat tungau tidak nyaman dan mereka akan mencoba menjauh dari tempat tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif