Suara.com - Sosok seorang pramugari yang bernama Christine Primrose Mathis tengah menjadi sorotan. Wanita 32 tahun tersebut dikenal karena punya wajah mirip Meghan Markle.
Christine, yang berasal dari New Jersey, mulai menyadari kemiripannya dengan Meghan Markle sekitar lima tahun lalu.
Saat itu, orang-orang membandingkan dirinya dengan Meghan Markle yang bermain dalam drama Suits.
Sadar bahwa mereka punya wajah yang mirip, Christine pun mulai mengambil kerja sambilan sebagai pengganti Meghan Markle. Dirinya kerap menjadi model pemotretan.
Namun, di tahun 2020 ini, Christine mengatakan jika dirinya berharap bisa memerankan Meghan Markle dalam film.
"Banyak orang menyukainya (Meghan) dan karena mereka tidak bisa melakukan kontak secara langsung, kurasa akulah pengganti terbaiknya," ungkap Christine pada Daily Mail.
Karena kemiripannya ini pula, Christine Primrose Mathis sempat membuat para penumpang di pesawat terkejut.
Terlebih, kemiripan antara Christine dan Meghan Markle sudah disadari bahkan sebelum Meghan menikah dengan Pangeran Harry.
"Aku bekerja di kelas pertama sebagai pramugari dan penumpang akan berkata, 'Hei kau terlihat seperti gadis yang bermain di drama Suits' cukup sering."
Baca Juga: Curhat Kate Middleton Terkait Megxit, Harry dan Meghan Bangkrut?
"Aku bisa melihat kemiripan kami tapi aku tidak terlalu peduli. Namun setelah Meghan dan Harry bertunangan, aku makin sering mendengarnya."
Christine juga makin dikenal karena dirinya sama-sama memiliki rambut cokelat gelap yang alami serta kulit eksotis.
Bahkan, dalam kunjungannya ke London, Christine sukses membuat banyak orang syok karena penampilannya yang mirip dengan Meghan Markle.
"Di awal, aku merasa bingung tapi menganggap ini adalah pujian karena menurutku dia (Meghan) sangat cantik."
Meski begitu, bukan berarti Christine bebas dari kritikan. Karena wajahnya mirip Meghan Markle, dia pun mendapat komentar buruk di Internet.
"Media sosial bisa sangat kejam; ada orang-orang yang berkomentar bahwa aku mencoba untuk menjadi dirinya dan meniru gaya rambut dan makeupnya."
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI