Suara.com - Ayam geprek telah menjadi makanan favorit banyak orang. Namun, bagaimana jika mendadak kamu menemukan seekor siput kecil sedang berjalan dalam sajian tersebut?
Inti resep ayam geprek sebenarnya adalah ayam goreng tepung crispy yang digeprek bersama sambal bawang. Namun, para pedagang banyak menambahkan bahan lain seperti lalapan untuk melengkapi sajian ayam geprek, kebanyakan menggunakan irisan timun dan tomat serta selada.
Belum lama ini, seorang warganet membagikan foto daun selada sebagai pelengkap ayam geprek yang dia beli. Bukan mengulas kelezatan makanan, rupanya dia ingin menunjukkan bahwa ada siput hidup pada selada tersebut.
"Nangis nggak, sih? Abis gofood ayam geprek terus pas udah abis dan mau makan sayurnya malah ada ini," cuit warganet tersebut lewat akun media sosial Twitter @lilouisback, Sabtu (27/6/2020) kemarin.
Hingga Minggu (28/6/2020) pagi, unggahan tersebut telah mendapatkan lebih dari 22 ribu likes dan 4,6 retweets. Warganet lain pun ramai-ramai membalas cuitan itu dengan beragam komentar.
"Enggak, sih. Aku juga pernah kayak gitu. Kalau jijik ya buang. Tapi kalau memang mau dimakan, cuci lagi, nggak akan bikin mati, kok. Serius," balas seorang warganet.
"Beli ayam geprek bonus siput," celetuk salah satu warganet.
"Hai, aku pernah di brand ayam yang sama kayak kamu ini tapi kalau aku ulat sayur gitu, kecil lagi joget-joget di sambel," komentar warganet lainnya.
Selain itu, banyak pula warganet yang meninggalkan berbagai komentar kocak dan menghibur dalam unggahan tentang insiden tak terduga saat makan ayam geprek tersebut.
Baca Juga: Gokil, Brisia Jodie Sanggup Makan Ayam Geprek dengan 100 Cabai
"Lucu.... Perlihara, nanti gedenya jadiin skincare," ungkap seorang warganet yang malah mendadak ingat dengan produk skincare berbahan siput.
"Spongebob sedang mencari Gary. Alhamdulilah ketemu juga akhirnya. Aku harus kasih tahu ke Spongebob," imbuh warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok