Suara.com - Bagi beberapa orang, memiliki pipi chubby atau tembem mungkin agak membuat kurang percara diri. Padahal, siapa bilang pemilik pipi tembem tidak bisa tampil maksimal saat merias wajah?
Merangkum Yukepo.com, berikut beberapa tips makeup supaya pemilik pipi chubby makin percaya diri.
Alis dengan sudut lengkungan yang jelas
Bentuk alis termasuk bagian krusial. Bagi pemilik wajah bulat, bentuk alis yang sudut melengkungnya jelas lebih disarankan ketimbang alis dengan lengkungan biasa atau cenderung lurus. Ini akan memberikan dimensi dan kesan lebih tegas di wajah.
Contour yang pas dan tampak alami
Supaya wajah terlihat lebih memiliki dimensi, coba akali dengan contour. Lakukan mulai dari bawah pipi hingga mengarah ke garis rahang. Berikan tipis saja dan tidak perlu dagu karena ingin wajah terlihat lebih panjang.
Aksen pada bibir dan mata
Contour bukan satu-satunya cara untuk membuat pipik tampak lebih tirus. Lebih baik, coba perhatikan akses pada bagian bibir dan mata karena itu juga akan memengaruhi bentuk wajah.
Kamu bisa menggunakan eyeshadow bergaya bold atau memilih warna lipstik yang menarik sehingga bibir terlihat lebih penuh.
Baca Juga: Trik Makeup Ini Membuat Mata Nampak Lebih Besar atau Belo, Berani Coba?
Blush on
Penggunaan blush on membuat riasan lebih segar. Bagi pemilik pipi tembem, bukan di bagian apple of the cheek atau tonjolan tulang pipi, aplikasikan sedikit di bagian atas dan luarnya menuju ke arah telinga. Jadi, gerakan yang dilakukan saat memoles brush adalah diagonal ke arah atas, bukan memutar.
Highlight
Tambahkan sedikit highlighter di atas tulang pipi untuk memberikan dimensi. Berikan juga di fitur wajah tertentu yang menurutmu layak ditonjolkan, misalnya bawah alis, bagian tulang pelipis dekat mata, atau pucuk hidung.
Winged eyeliner
Tips makeup berikutnya untuk pemilik pipi chubby adalah winged eyeliner. Tampak menawan, teknik riasan mata ini bisa menciptakan proporsi pas di wajah yang cenderung lebar dan tidak berdimensi tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
World Cities Day: Membangun Kota yang Bernapas Lewat Ruang Hijau dan Alam
-
Rekomendasi Serum Somethinc untuk Mengurangi Flek Hitam, Bikin Kulit Cerah Merata
-
Profil Irene Ursula Owner Somethinc, Sudah Bangun 'Kerajaan' Kecantikan Sejak 2014
-
Resep Semur Telur Kecap Manis: Lezatnya Rasa Tradisi di Setiap Suapan!
-
Profil Sarwo Edhie Wibowo: Mertua SBY yang Diberi Gelar Pahlawan Nasional
-
8 Parfum Cocok untuk Ojol: Awet dan Anti Bau, Bikin Penumpang Auto Kasih Bintang Lima
-
Kuota Penerima Beasiswa LPDP Berkurang Mulai Tahun 2025, Ini Rinciannya
-
5 Eye Cream untuk Mengurangi Mata Panda, Cocok Bagi yang Sering Begadang
-
5 Rekomendasi Serum Antioksidan untuk Lindungi Kulit dari Polusi Bagi Warga Kota Besar
-
5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Medan, Lokasi Strategis dan Punya Fasilitas Lengkap