Suara.com - Berapa budget yang kamu siapkan jika ingin jalan-jalan di kota metropolitan, Jakarta? Untuk bersenang-senang di akhir pekan, cukup siapkan Rp 75 ribu saja, kamu udah bisa nikmati keseruan di Jakarta. Mengutip dari akun jejaring sosial TikTok @traveloka, yuk simak itinerary-nya!
Pertama, kamu bisa mengunjungi Toko Merah. Tempat ini adalah bangunan peninggalan kolonial Belanda yang dibangun pada 1730. Toko Merah adalah salah satu bangunan tertua di Jakarta.
Berlokasi di tepi barat Kali Besar, Kota Tua Jakarta, kamu bisa melihat megahnya bangunan jaman Belanda yang didominasi warna merah ini.
Melansir dari situs resmi Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Jumat (9/10/2020) dulunya tempat ini adalah kediaman Gubernur Jenderal Hindia Belanda, Gustaaf Willem Baron van Imhoff.
Selanjutnya, kamu bisa ngeteh cantik nih di Pantjoran Tea House. Untuk sampai ke sini, kamu bisa berjalan kaki dengan estimasi sampai sekitar 15 menit.
Pantjoran Tea House ini lokasinya berada di kawasan Glodok. Tempat ini adalah gedung tua yang sudah berdiri sejak 1635. Meski sudah lama berdiri, tempat ini tetap terlihat cantik dengan suasana oriental yang cukup kental. Harga teh di sini berkisar mulai dari harga Rp 20 ribu. Tempat ini buka pukul 07.00 WIB sampai 21.00 WIB ya.
Saat perut sudah lapar, kamu bisa berburu kuliner ke Gang Gloria, Glodok. Di tempat ini sebagian besar warganya adalah keturunan Tionghoa sehingga disebut juga Pecinan Jakarta.
Di tempat ini kamu bisa berburu kuliner dengan budget Rp 25 ribu saja. Kamu juga bisa jajan oleh-oleh bakpia seharga Rp 10 ribu.
Tiga tempat ini berada di area yang berdekatan, sehingga kamu bisa berjalan kaki dari satu tempat ke tempat lainnya. Hitung-hitung kalian bisa sedikit berolahraga, kan?
Baca Juga: Tingkatkan Mutu Perajin, Dekranas Gelar Pelatihan Kawasan Wisata Likupang
Ketika sudah kenyang dan ingin pindah destinasi, kamu bisa ke Perpustakan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia. Untuk sampai ke sini, kamu bisa naik MRT atau Trans Jakarta, ongkosnya hanya sekitar Rp 20 ribu.
Perpustakaan ini dinobatkan sebagai gedung perputaskaan tertinggi di dunia, lho! Dengan ketinggian 126,3 meter Perpusnas RI ini memiliki 24 lantai operasional.
Kamu bisa membaca buku-buku yang kamu inginkan. Tak hanya itu, di lantai 24 terdapat executive lounge untuk menikmati panorama monas dari ketinggian.
Total pengeluaran pada wisata seharian yang kamu lakukan hanya Rp 75 ribu. Rinciannya, untuk makan dan jajan Rp 35 ribu, membeli teh Rp 20 ribu, dan ongkos transportasi Rp 20 ribu. Bagaimana? Sudah dapat inspirasi untuk akhir pekan ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
BPOM Larang 2 Produk Pinkflash Mengandung Pewarna K10 dan Acid Orange, Ini Bahayanya untuk Kesehatan
-
Hari Pahlawan 2025 Jatuh pada Hari Senin, Siswa Libur atau Tidak? Cek Aturan Resminya
-
Kulitmu Masih Muda, Jangan Dibebani! Begini Panduan Skincare Anti Ribet ala Dokter
-
Perjalanan Karier Gubernur Riau Abdul Wahid: Dulu Jadi Cleaning Service, Kini Kena OTT
-
Bagaimana Kisah Junko Furuta? Fotonya Picu Protes Netizen Jepang Usai Dipajang Nessie Judge
-
5 Rekomendasi Sunscreen Ringan, Anti Makeup Longsor untuk Usia 40-an
-
Arti Istilah Mabuk Agama, Lebih Berbahaya dari Korupsi?
-
5 Rekomendasi Lip Gloss Rp40 Ribuan untuk Bibir Hitam agar Terlihat Plumpy dan Juicy
-
Profil Gamal Albinsaid, Disebut Sosoknya Mendekati Zohran Mamdani Wali Kota Muslim Pertama di NY
-
Bikin Deddy Corbuzier dan Sabrina Debat, Begini Hukum Nafkah untuk Istri yang Bekerja